Ahmad Syaikhu Minta Anies Dukung Kader PKS Maju Pilgub Jakarta

  • 23 April 2024 17:06:02
  • Views: 4

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Ahmad Syaikhu, merespons soal peluang majunya mantan calon presiden Anies Baswedan di Pemilihan Kepala Daerah alias Pilkada Jakarta 2024. Menurut dia, Anies saat ini sudah menjadi tokoh nasional.

“Kalau kemarin kami sudah berusaha mengusung Pak Anies dan bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan Pak Anies menjadi capres, saya kira di pilkada ini saatnya Pak Anies mendukung kader PKS untuk maju DKI," ujar Syaikhu ketika ditemui di kantor DPP PKS, Pasar Minggu, Selasa, 23 April 2024. 

Menurut dia, Anies saat ini sudah menjadi tokoh nasional, sehingga jangan didegradasi kembali sebagai tokoh daerah. “Kita sudah sama-sama memahami dengan masuknya Pak Anies Rasyid Baswedan sebagai capres 2024, saya kira beliau ini sudah menjadi tokoh nasional, jadi jangan kemudian didegradasi kembali sebagai tokoh daerah,” tuturnya. 

Oleh karena itu, Syaikhu menyebut partainya akan terus mengusahakan Anies untuk menjadi tokoh nasional. “Jadi sangat sayang, kami akan terus berusaha menjadikan Pak Anies sebagai tokoh nasional,” kata dia. 

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS DKI Jakarta, Khoirudin, mengatakan Anies Baswedan disiapkan maju dalam Pilkada Jakarta 2024. “Dari eksternal ada Anies Baswedan yang masuk,” kata Khoirudin saat dihubungi, Kamis 18 April 2024.

Nama Anies masuk dalam radar berdasarkan hasil jejak pendapat internal PKS DKI Jakarta. Jejak pendapat itu dilakukan sebelum Pemilu 2024. Anies diusulkan dari kategori nonkader PKS. “Dari nonkader, ada juga nama mantan Kapolda Jakarta masuk radar,” kata Khoirudin.

Menurut dia, jejak pendapat itu dilakukan berdasarkan sejumlah indikator yakni kompetensi, kapasitas, integritas, dan koneksitas. Para kader PKS DKI Jakarta mengusulkan nama calon berdasarkan indikator itu.

Iklan

Khoirudin mengatakan, PKS tidak bermasalah menjaring nama dari luar partai. Asalkan, bersedia mengusung platform PKS dalam bernegara. Anies juga dianggap masih popular di DKI Jakarta. Saat menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies juga dianggap menorehkan prestasi.

Namun, Khoirudin mengatakan, PKS akan memberi syarat bila Anies dipilih. Syaratnya, Anies harus memperhatikan pembangunan pendidikan di Jakarta. “Kalau bidang kesehatan dan transportasi sudah baik,” kata Khoirudin.

Dia kemudian mengatakan PKS Jakarta sudah memberikan nama-nama itu kepada DPP PKS. Namun, ia belum tahu perkembangannya.

DEFARA | HENDRIK YAPUTRA

Pilihan Editor: Sekjen Gerindra Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Tengah Mencocokkan Waktu


Sumber: https://nasional.tempo.co/read/1859776/ahmad-syaikhu-minta-anies-dukung-kader-pks-maju-pilgub-jakarta
Tokoh









Graph

Extracted

persons Ahmad Syaikhu, Anies Baswedan, Megawati Soekarnoputri, Prabowo,
parties Gerindra, PKS,
topics Capres 2024, Pemilu 2024,
events Pilkada Serentak,
places DKI Jakarta,
cities Pasar Minggu,
musicclubs APRIL,