Cara Daftar BPJS Kesehatan Lewat HP, Mudah dan Cepat

  • 21 April 2024 11:33:51
  • Views: 2

PIKIRAN RAKYAT - Masyarakat yang belum mendaftarkan diri sebagai peserta BPJS Kesehatan bisa melakukan pendaftaran melalui handphone. Hanya bermodalkan satu perangkat, dan tentunya kuota internet, masyarakat pun bisa menjadi peserta BPJS Kesehatan dan menikmati fasilitas yang diberikan oleh pemerintah itu.

Berikut merupakan cara daftar BPJS Kesehatan yang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat;

Download aplikasi Mobile JKN. Pada halaman utama, klik menu pendaftaran peserta baru. Baca terlebih dulu syarat dan ketentuan yang diberikan oleh pihak BPJS Kesehatan, jika sudah membacanya, maka klik pilihan selanjutnya. Masukan nomor KK, lalu masukan Captcha. Jika sudah klik lanjut. Klik tambah. Isi form pendaftaran peserta dengan hati-hati. Kemudian, simpan. Pilih kelas rawat inap. Setelah itu, iuran per jiwa, dan iuran satu keluarga pun akan muncul secara otomatis di layar. Masukan email dan nomor telepon untuk verifikasi. Masukkan OTP yang dikirimkan ke nomor handphone, lalu verifikasi. Setelah semua sudah terisi dengan benar, lanjutkan proses pendaftaran menuju halaman persetujuan peserta. Baca dengan teliti, dan klik selanjutnya. Pendaftaran pun berhasil.

Setelah itu, peserta akan mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai virtual account untuk membayar tagihan peserta. Informasi tersebut akan dikirimkan BPJS Kesehatan ke alamat email peserta yang sudah terdaftar dan terintegrasi dengan Mobile JKN.

Cara Cek Keaktifan dan Informasi Kepesertaan

Masyarakat yang telah terdaftar di BPJS Kesehatan pun bisa mengecek status keaktifan dan informasi kepesertaan mereka sekaligus JKN keluarga, dengan cara berikut ini;

Buka Mobile JKN. Pada halaman utama, klik menu info peserta.  Informasi mengenai nama peserta, status kepesertaan, No. JKN, tanggal lahir, dan tingkat fasilitas kesehatan pun akan muncul di layar.

Melalui Mobile JKN, peserta BPJS Kesehatan juga dapat mengubah sejumlah data. Beberapa di antaranya adalah segmen peserta, nomor handphone, email, fasilitas kesehatan, dan kelas rawat inap.***


Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-017987609/cara-daftar-bpjs-kesehatan-lewat-hp-mudah-dan-cepat?page=all
Tokoh

Graph

Extracted

ministries BPJS,