Cara Menonaktifkan dan Menghapus Akun GetContact

  • 19 April 2024 10:11:00
  • Views: 1

TEMPO.CO, Jakarta - GetContact merupakan aplikasi yang dapat mengidentifikasi kontak melalui aplikasi seluler. Aplikasi imi memperoleh data pribadi secara elektronik melalui situs web, aplikasi seluler, atau perangkat serupa lainnya yang dioperasikan atas nama Getcontact.

GetContact juga menjadi aplikasi yang membuat pengguna dapat langsung memasukkan penelepon ke daftar hitam lantaran memiliki nama tidak dikenal. Selain itu, GetContact juga mudah memblokir panggilan yang tidak diinginkan dan mencari kontak berdasarkan nama atau nomor.

GetContact memberitahu identitas penelepon, meskipun tidak disimpan di daftar telepon. Akibatnya, aplikasi ini kerap dinilai melanggar privasi. Tidak sedikit orang ingin menghapus akun GetContact secara permanen. 

Berikut cara untuk menonaktifkan akun GetContact:

Buka aplikasi GetContact;Setelah itu, klik “Lainnya”;Kemudian, pilih “Pengaturan”, lalu klik “Pengaturan Akun”;Selanjutnya, pilih “Kelola Akun”;Setelah itu, klik “Bekukan”Selanjutnya, pilih “Buat Pilihan Anda” dan klik “Bekukan”Lalu, klik “Oke” untuk menyetujui penonaktifan akun GetContact.

Selain itu, pengguna juga dapat menghapus akun GetContact melalui laman https://www.getcontact.com/send-report. Setelah masuk dalam laman tersebut, pengguna harus mengisi formulir yang sesuai dengan akun terdaftar dalam GetContact. Jika semua sudah sesuai, pengguna kirimkan isi formulir dalam laman tersebut. Setelah itu, akun GetContact akan dihapus.

Dilansir dari laman resminya, pengguna juga dapat mengajukan permintaan kepada pelayanan GetContact untuk menghapus akun secara permanen. Setelah itu, akun GetContact akan dihapus paling lambat 30 hari.

Meskipun sudah dihapus, tetapi pihak GetContact masih menyimpan informasi tertentu dalam akun tersebut untuk mematuhi persyaratan peraturan. Sebab, pihak GetContact juga perlu melindungi hak privasi pengguna dari pihak tidak bertanggung jawab.

Jika setelah meminta menghapus, pengguna mengirimkan permintaan baru kepada pihak GetContact untuk membuka akun sampai proses penghapusan diselesaikan, permintaan awal untuk menghapus akun akan diabaikan.

Pihak GetContact akan menganggap pengguna menarik permintaan awal untuk menghapus akun. Akibatnya, pengguna disarankan untuk tidak meminta membuka akun kembali usai mengajukan penutupan atau penghapusan akun.

GetContact melakukan penghapusan akun dengan mengutamakan perlindungan hak privasi pengguna. Bahkan, pihak GetContact memberikan beberapa hak pengguna terkait pengelolaan data pribadi, termasuk ketika menghapus akun. Berikut adalah hak-hak pengguna GetContact yang diatur dalam hukum: 

Hak mempelajari data pribadi sedang diproses dan meminta informasi, jika telah diproses;Hak mempelajari tujuan pemrosesan data pribadi agar sesuai tujuan;Hak mengetahui pihak ketiga yang mengelola data pribadi;Hak mengakses dan meminta salinan data pribadi; Hak mengoreksi atau memperbaiki data pribadi, jika tidak akurat atau tidak lengkap;Hak menghapus data pribadi dari sistem kami;Hak meminta pemberitahuan transaksi kepada pihak ketiga sebagai pihak yang mentransfer data;Hak membatasi penggunaan informasi dan melarang pihak GetContact menggunakan data pribadi;Hak meminta memindahkan, menyalin, atau mentransfer data pribadi;Hak menolak penggunaan data pribadi kepada pihak GetContact agar menggunakan sesuai kesepakatan.

Pilihan Editor: Cara Hapus Nama Tag Pribadi di Getcontact Secara Permanen


Sumber: https://tekno.tempo.co/read/1858163/cara-menonaktifkan-dan-menghapus-akun-getcontact
Tokoh

Graph

Extracted

places DKI Jakarta,