Website Kejari Garut Diretas Tampilkan Kasus Terbunuhnya Brigadir J, Polisi Turun Tangan

  • 04 Agustus 2022 22:34:27
  • Views: 4

PIKIRAN RAKYAT – Terkait ramainya website Kejaksaan Negeri (Kejari) Garut Jawa Barat, diduga mengalami peretasan pada Rabu, 3 Agustus 2022, saat ini sudah ditangani oleh jajaran Kepolisian Resor (Polres) Garut. 

Peretasan itu terjadi sekira pukul 12.00 WIB oleh pelaku yang diduga menggunakan akun opposite.68890.bytes.

Dalam aksinya, hacker diduga menggunakan metode deface atau mengubah tampilan situs, dan sempat menampilkan sejumlah informasi terkait kasus terbunuhnya Brigadir J dalam laman muka situs tersebut.

Baca Juga: Ketua MPR Bamsoet: Kasihan Keluarga Ferdy Sambo, padahal Belum Ada Bukti

Website Kejari Garut, kejari-garut.go.id dikabarkan diubah menjadi ‘bubarkan satgassus merah putih’.

Menurut Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono, saat ini situs Kejari Garut sudah suspended dan pihaknya akan bekerja sama dengan tim cyber Bareskrim Polri guna mengungkap kasus peretasan tersebut.

“Kasus peretasan website milik Kejari Garut saat ini sudah dalam penanganan pihak kami. Untuk mengungkap pelakunya, kami pun berkoordinasi dengan Bareskrim Mabes Polri, ucap Wirdhanto.

Baca Juga: Ingin Tahu Seberapa Hebat Suami Kamu? Coba Ajukan 5 Pertanyaan Ini

Ia juga masih belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait hal ini, sebab proses penyelidikan masih dilakukan.


https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-015190883/website-kejari-garut-diretas-tampilkan-kasus-terbunuhnya-brigadir-j-polisi-turun-tangan

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-015190883/website-kejari-garut-diretas-tampilkan-kasus-terbunuhnya-brigadir-j-polisi-turun-tangan
Tokoh







Graph