PPP Hormati Aspirasi Golkar Jatim soal Airlangga-Khofifah

  • 04 Agustus 2022 22:05:39
  • Views: 2

PPP

Syaifullah Tamliha. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PPP tak mempermasalahkan manuver Golkar Jatim yang sudah memunculkan nama Airlangga Hartarto dan Khofifah Indar Parawansa sebagai pasangan capres-cawapres Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Partai berlambang ka'bah itu tetap berpegang pada komitmen bahwa capres dan cawapres KIB akan diputuskan seluruh anggota secara bersama-sama.

Kalau Golkar, kita hormati dia sudah memutuskan melalui forum resminya. Official KIB siapa yang diusung itu belum dibicarakan, kata Ketua DPP PPP Syaifullah Tamliha, Kamis (4/8).

Terkait rencana deklarasi pasangan capres-cawapres dari KIB, Tamliha mengatakan bahwa hal itu akan dilakukan setelah proses verifikasi parpol di KPU selesai dilaksanakan.

Namun, dia menegaskan, PPP terus melakukan penggodokan terhadap sejumlah figur potensial untuk diusung sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024. Saat ini kata Tamliha semua partai sedang konsentrasi menyelesaikan verifikasi parpol.

Sejumlah tokoh kita godok, kita lihat elektabiliasnya, tambah Tamliha.

Senada dengan Tamliha, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan bahwa usulan nama pasangan calon presiden dan wakil presiden yang disampaikan kader parpol yang tergabung di KIB merupakan aspirasi yang wajar.

Soal aspirasi nama-nama, saya kira hal yang wajar-wajar saja, kata Awiek.

Ketua DPP PPP Syaifullah Tamliha tak mempersoalkan usulan partai Golkar Jawa Timur mengusulkan Airlangga Hartarto-Khofifah Indar Parawansa di Pilpres 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News


https://www.jpnn.com/news/ppp-hormati-aspirasi-golkar-jatim-soal-airlangga-khofifah

Sumber: https://www.jpnn.com/news/ppp-hormati-aspirasi-golkar-jatim-soal-airlangga-khofifah
Tokoh









Graph

Extracted

persons Achmad Baidowi, Airlangga Hartarto, Khofifah Indar Parawansa, Syaifullah Tamliha,
companies Google,
ministries KPU,
parties Golkar, PPP,
topics Pilpres 2024,
fasums Ka'bah,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA TIMUR,