Waspada, Penambahan Harian Kasus COVID-19 kembali di Atas Angka 6 Ribu

  • 03 Agustus 2022 19:19:16
  • Views: 1

MerahPutih.com- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan kasus baru positif harian COVID-19 di Indonesia, Rabu (3/8), 6.167 kasus.

Dengan penambahan kasus positif baru hari ini, maka total kasus konfirmasi positif COVID-19 di Indonesia telah mencapai 6.222.788 sejak kasus pertama diumumkan pemerintah pada Maret 2020.

Demikian juga untuk kasus aktif hari ini dilaporkan kembali naik sebanyak 1.809, sehingga total kasus aktif menjadi 50.857.

Baca Juga:

Ganjar Pastikan Atlet ASEAN Para Games Positif COVID-19 Sudah Tertangani

Sementara itu, untuk angka positivity rate harian COVID-19 hari ini juga kembali menunjukkan angka kenaikan tercatat 10,25 persen, dan berada di atas standar Badan Kesehatan Dunia (WHO) yaitu 5 persen.

Kemenkes melaporkan dalam 24 jam terakhir jumlah orang yang diperiksa sebanyak 60.162 orang dengan angka positivity rate 10,25 persen.

Sedangkan jumlah spesimen yang diperiksa dalam kurun waktu yang sama sebanyak 121.536 dengan positivity rate 10,27 persen.

Baca Juga:

17 Atlet ASEAN Para Games 2022 Positif COVID-19

Kemenkes melaporkan angka kesembuhan hari ini masih cukup tinggi yakni 4.340 orang, dan total pasien sembuh tercatat mencapai 6.014.855.

Sementara angka kematian akibat COVID-19 hari ini adalah 18, sehingga total kasus kematian mencapai 157.046 orang.

Kemenkes mencatat hari ini ada 7.595 orang yang berstatus suspek. (Knu)

Baca Juga:

Sempat Turun, Angka COVID-19 Naik Lagi Diatas 5 Ribu


https://merahputih.com/post/read/waspada-penambahan-harian-kasus-covid-19-kembali-diatas-angka-6-ribu

Sumber: https://merahputih.com/post/read/waspada-penambahan-harian-kasus-covid-19-kembali-diatas-angka-6-ribu
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries Kemenkes,
organizations ASEAN,
ngos WHO,
nations Indonesia,
cases covid-19,