Inflasi di Jateng Turun, Ternyata Ini Jurus Ganjar Pranowo

  • 03 Agustus 2022 13:52:02
  • Views: 10

Rabu, 3 Agustus 2022 - 13:18 WIB

VIVA Nasional – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data inflasi Provinsi Jawa Tengah (Jateng) Juni 2022 lalu. Berdasarkan data tersebut, angka infasi Jateng turun 0,69 persen dari bulan sebelumnya 4,97 persen menjadi 4,28 persen. 

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pun membeberkan caranya menunkan angka inflasi itu. Mulai dari optimalisasi kinerja Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dan komunikasi intens dengan Bank Indonesia (BI). 

“Teman-teman di tim pengendali inflasi, TPID, kita minta untuk berjaga-jaga. Kita dengan Bank Indonesia selalu komunikasi terus menerus dan kemudian indikator-indikator yang menurunkan inflasi betul-betul kita pelototi, kata Ganjar di Kantor Gubernur Jateng, Kota Semarang, Rabu, 3 Agustus 2022.

Gubernur

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat memberi keterangan terkait situasi Covid-19.

Photo :
  • tvOne/ Teguh Joko Sutrisno

Ganjar melanjutkan, pihaknya juga mengajak Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Jateng melakukan intervensi terkait pengendalian harga komoditas. Khususnya cabai dan bawang merah, sehingga harganya di pasaran tidak naik. 

Selain itu, Ganjar menyebut Pemprov Jateng turut berupaya mengendalikan harga bawang putih untuk menekan inflasi. Pasalnya, kata Ganjar, harga bawang putih di Jateng rentan naik lantaran angka produksi masih cukup rendah. 

Karena itu Jumat kami akan datang ke Tegal. Kami kerja sama juga dengan BI. Di sana akan kita dorong peningkatan produk bawang putih karena komoditas ini rentan. Kalau produksi kita tambah, kebutuhan dalam negerinya gapnya tidak terlalu tinggi, maka ini akan bisa kita kendalikan, imbuhnya. 


https://www.viva.co.id/berita/nasional/1505143-inflasi-di-jateng-turun-ternyata-ini-jurus-ganjar-pranowo

Sumber: https://www.viva.co.id/berita/nasional/1505143-inflasi-di-jateng-turun-ternyata-ini-jurus-ganjar-pranowo
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ganjar Pranowo,
ministries BI, BPS,
bumns BUMD,
products bawang putih,
nations Indonesia,
places JAWA TENGAH,
cities Semarang, Tegal,
cases covid-19,
plants Bawang merah, Cabai,