Jemaah Haji yang Sakit di Arab Saudi Masih Jadi Tanggung Jawab Pemerintah? Ini Penjelasannya

  • 31 Juli 2022 22:36:35
  • Views: 6

PIKIRAN RAKYAT - Pemulangan jemaah haji Indonesia ke Tanah Air masih terus berlangsung sampai hari ini, 31 Juli 2022

Namun, ada sebagian kecil jemaah haji Indonesia yang belum bisa ikut pemulangan ke Tanah Air.

Bukan tanpa sebab, sebagian kecil jemaah haji yang bertahan, adalah mereka yang sakit dan masih dirawat di RS Arab Saudi maupun Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI).

Terkait nasib pemulangan jemaah haji yang sakit itu, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab menyatakan mereka akan dipantau perkembangan kesehatannya.

Baca Juga: Jeje Slebew Minta Maaf Soal Video Marah-Marah ke Pengunjung CFW: Hanya Ingin...

Dalam hal ini, pihak operasional haji akan menyerahkan mereka pada KJRI saat periode pemulangan jemaah haji ke Tanah Air selesai.

Selama masih sakit dan perlu dirawat, KJRI akan berkoordinasi dengan rumah sakit terdekat, seperti di Madinah, Mekkah, atau Jeddah.

Sedangkan untuk yang sudah sembuh, KJRI akan menyerahkan pada pihak operasional haji lagi, untuk diantar pulang ke Indonesia.

Baca Juga: DPR RI Ingatkan Komnas Ham: Bekerja Sesuai UU Hindari Ekspose Berlebihan


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015154003/jemaah-haji-yang-sakit-di-arab-saudi-masih-jadi-tanggung-jawab-pemerintah-ini-penjelasannya

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015154003/jemaah-haji-yang-sakit-di-arab-saudi-masih-jadi-tanggung-jawab-pemerintah-ini-penjelasannya
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries DPR RI,
ngos Komnas HAM,
topics haji,
nations Arab Saudi, Indonesia,
cities Jeddah, Madinah,
cases HAM,