Sahroni Berani Jamin Polri Tak Intervensi Saat Otopsi Jenazah Brigadir Joshua, Tak Ada yang Disembunyikan dari Kasus Ini

  • 28 Juli 2022 20:43:04
  • Views: 6

POJOKSATU.id, JAKARTA- Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni yakin Polri akan transparan dalam menyampaikan hasil otopsi jenazah Brigadir Joshua alias Nopryansyah Yosua Hutabarat.


Ia mengatakan, bahwa hal tersebut terlihat dari tahapan-tahapan yang dilakukan Polri dalam kasus tewasnya Brigadir Joshua itu.

Begitu juga dengan Komnas HAM, telah berupaya bekerja keras untuk mengungkapkan kasus baku tembak itu.


“Menurut saya apa pun hasilnya nanti, kepolisian maupun Komnas HAM, telah berusaha sebaik mungkin mengungkap kasus ini, kata Sahroni kepada wartawan, Kamis (28/7/2022).

“Terlihat sekali bahwa tidak ada yang disembunyikan, dan polisi juga sangat terbuka bekerjasama dengan institusi lain, sambungnya.

Karena itu, Sultan Tanjung Priok itu yakin Polri akan transparan dalam menyampaikan hasil otopsi jenazah Brigadir Joshua.

“Jadi saya yakin semuanya akan terbuka dan terang benderang, ujar Sahroni.

BACA : Kriminolog Bahas Karakter Luka Mengerikan Brigadir Joshua, Perlu Analisis Puzzle by Puzzle

Politisi Partai NasDem itu mengatakan, bahwa transparansi dalam kasus Brigadir Joshua itu sangat penting.

Itu demi meningkatkan kepercayaan publik atas penanganan kasus Brigadir Joshua oleh kepolisian.

Apalagi, spekulasi yang telah beredar begitu liar membuat penanganan kasus ini secara terbuka menjadi sangat signifikan untuk menjawab keraguan publik.

“Karena sudah banyak spekulasi yang beredar, maka saya yakin transparansi dan keterbukaan ini akan sangat membantu menjawab keraguan publik, tutur Sahroni.

Sementara itu, Mabes Polri tak menerjunkan personel untuk mengawasi proses pemeriksaan otopsi Brigadir Joshua selama diperiksa di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.

Alasan Polri tak menerjunkan personel guna untuk menjaga independensi tim dokter forensik yang menangani sampel otopsi ulang Brigadir Joshua.

BACA : Nama Irjen Fadil Imran Dikaitkan Terima Suap dari Ferdy Sambo, Siber Bareskrim Langsung Lakukan Pergerakan

“Gak ada penerjunan personel. Ini menjaga independensi dan imparsial tim Dokter Forensik, kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo kepada wartawan, Kamis (28/7/2022).

Jendral bintang dua ini menuturkan, pihaknya juga tak mau ikut campur perihal proses sampel otopsi ulang Brigadir Joshua. Pasalnya hal itu sepenuhnya ranah Tim Dokter Forensik Independen.

“Itu langsung oleh Tim di tangani, ujarnya.

Pihaknya, kata dia, hanya menunggu hasil proses pemeriksaan sampel otopsi ulang dari Tim Dokter Forensik Independen.

“Polri hanya menunggu hasilnya, ujarnya. (muf/pojoksatu)


https://pojoksatu.id/news/berita-nasional/2022/07/28/sahroni-berani-jamin-polri-tak-intervensi-saat-otopsi-jenazah-brigadir-joshua-tak-ada-yang-disembunyikan-dari-kasus-ini/

Sumber: https://pojoksatu.id/news/berita-nasional/2022/07/28/sahroni-berani-jamin-polri-tak-intervensi-saat-otopsi-jenazah-brigadir-joshua-tak-ada-yang-disembunyikan-dari-kasus-ini/
Tokoh









Graph