Citayam Fashion Week Cermin Kreativitas Anak Muda, Golkar Minta Tidak Dikapitalisasi

  • 27 Juli 2022 19:15:28
  • Views: 11

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Politisi Partai Golkar Mukhtarudin menyatakan tidak setuju jika fenomena Citayem Fashion Week (CFW) di Kawasan Sudirman yang belakangan menjadi pembicaraan masyarakat dikapitalisasi oleh segelintir orang untuk kepentingan tertentu. 

Munculnya fenomena CFW, menurutnya merupakan cermin generasi muda Indonesia yang mampu menunjukan kreativitas tanpa sokongan kekuatan modal. CFW disebutnya murni lahir dari talenta-talenta muda yang punya spirit pantang berputus asa. 

Citayem Fashion Week sudah menjadi sebuah fenomena sekaligus wadah yang baik untuk para generasi muda untuk menunjukkan bakatnya di dunia fashion, ucap Mukhtarudin dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/07/2022).

Anggota Komisi VII DPR RI itu mengingatkan, ketika fenomena CFW digiring ke arah kepentingan bisnis dikhawatirkan bakat anak-anak muda justru akan terdistorsi. Karena itu ada baiknya kegiatan tersebut tidak dibatasi, namun dalam pelaksanaannya harus tetap mengikuti aturan yang ada.

Karena di sini anak-anak muda bisa banyak melakukan hal-hal positif dan saya tidak setuju jika Citayem Fashion Week dijadikan sebuah brand, karena dikhawatirkan bisa membatasi kreativitas para anak muda ini, ucapnya.

Sebelumnya, artis papan atas Baim Wong berniat menjadikan Citayem Fashion Week sebagai wadah yang berbadan hukum. Atas niat tersebut, pro kontra di tengah masyarakat pun tak terhindarkan. Terbaru, Baim Wong mengurungkan niatnya menjadikan Citayem Fashion Week sebagai wadah yang berbadan hukum.(*)

**) Dapatkan update informasi pilihan setiap hari dari TIMES Indonesia dengan bergabung di Grup Telegram TI Update. Caranya, klik link ini dan join. Pastikan Anda telah menginstal aplikasi Telegram di HP.


https://www.timesindonesia.co.id/read/news/420503/citayam-fashion-week-cermin-kreativitas-anak-muda-golkar-minta-tidak-dikapitalisasi

Sumber: https://www.timesindonesia.co.id/read/news/420503/citayam-fashion-week-cermin-kreativitas-anak-muda-golkar-minta-tidak-dikapitalisasi
Tokoh





Graph

Extracted

persons Baim Wong, Sudirman,
companies ADA, Google, Telegram,
ministries DPR RI, Komisi VII DPR,
parties Golkar,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,