Ariel NOAH Belum Mau Pakai Motor Listrik, Masih Tunggu 5 Tahun Lagi

  • 26 Juli 2022 17:05:57
  • Views: 12

Liputan6.com, Jakarta - Perkembangan sepeda motor listrik di Indonesia semakin masif, dengan berbagai pabrikan yang terus menghadirkan model baru. Harganya pun beragam, mulai dari yang murah hingga yang mahal.

Namun, vokalis NOAH, Nazril Ihram alias Ariel belum berniat untuk menggunakan kuda besi nol emisi tersebut. Alasannya, pria asal Bandung ini mengaku masih khawatir soal jarak tempuh motor listrik.

Saya tuh orangnya masih cari. Maksudnya, kalau (motor listrik) sudah established benar baru (mau). Dari pada di pinggir jalan enggak bisa ngecas, gitukan, ujar Ariel saat ditemui di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Lalu, saat ditanya kapan pelantun lagu 'Bintang di Surga' ini akan menggunakan sepeda motor listrik, ia mengaku kemungkinan besar masih beberapa tahun ke depan.

Kalau pribadi mungkin baru lima tahun dari sekarang ya, tegas Ariel NOAH.

Sementara itu, di kesempatan yang sama, sang keyboardis, David NOAH, justru sudah memperhatikan perkembangan kendaraan listrik. Bahkan, ia mengikuti tren mobil dan motor ramah lingkungan ini sejak beberapa tahun lalu.

Kalau saya, lima tahun ke belakang sudah tahu, mulai dari zaman skuter listrik dan belum banyak pilihan. Tapi, untuk ke listrik, mungkin mesti lihat teknologi baterainya lebih ready kali ya, ungkap David.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Alleia Anata adalah putri Ariel NOAH yang kini telah beranjak remaja. Selain memiliki paras yang cantik, ia juga memiliki suara yang merdu.


https://www.liputan6.com/otomotif/read/5023424/ariel-noah-belum-mau-pakai-motor-listrik-masih-tunggu-5-tahun-lagi
 

Sumber: https://www.liputan6.com/otomotif/read/5023424/ariel-noah-belum-mau-pakai-motor-listrik-masih-tunggu-5-tahun-lagi
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ariel NOAH,
companies WhatsApp,
topics Listrik,
products kendaraan listrik,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT,
cities bandung,
transportations sepeda, Sepeda Motor Listrik,