Resmikan JIS, Anies Baswedan: Ini Mahakarya Anak Bangsa, Terima Kasih Pak Jokowi

  • 25 Juli 2022 13:37:09
  • Views: 6

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Jakarta International Stadium (JIS) Minggu, 24 Juli 2022.

Anies Baswedan merasa lega karena sudah dapat merampungkan salah satu janji kampanyenya saat maju dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta.

“Alhamdulillah, kita sama-sama hadir menuntaskan fase perjuangan. Di tempat ini telah lama dicanangkan, dijanjikan dan hari ini janji itu dibayar tunai, Katanya sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui akun miliknya @aniesbaswedan, pada Jumat, 25 Juli 2022.

Ia menyebut JIS bukan hanya sekedar bangunan mahakarya tapi juga sebagai bentuk perwujudan mimpi.

Baca Juga: Atraksi Wisata Malaka, 'Kesaktian' Warganya Bisa Panggil Buaya

“Di Jakarta International Stadium (JIS) bukan saja kita menyaksikan sebuah bangunan mahakarya, tapi ini bukti mimpi bisa dicapai lewat kerja keras dan tuntas, ungkapnya.

Anies Baswedan mengatakan jika proses pembangunan JIS yang dipersembahkan untuk Jakarta dan pendukung Persija itu seluruhnya murni melibatkan anak bangsa.

“Mahakarya ini adalah dibangun 100 persen oleh keringat anak bangsa, Tuturnya.

Selanjutnya Anies Baswedan juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh elemen yang sudah turut serta dalam pembangunan JIS, mulai dari pekerja, jajaran Jakpro dan dan juga Pemprov DKI Jakarta.


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015098351/resmikan-jis-anies-baswedan-ini-mahakarya-anak-bangsa-terima-kasih-pak-jokowi

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015098351/resmikan-jis-anies-baswedan-ini-mahakarya-anak-bangsa-terima-kasih-pak-jokowi
Tokoh





Graph

Extracted

persons Anies Baswedan, joko widodo,
places DKI Jakarta, NUSA TENGGARA TIMUR,
animals buaya,