Wagub DKI Cari Tempat Lain untuk Citayam Fashion Week

  • 24 Juli 2022 09:18:30
  • Views: 4

MerahPutih.com - Fenomena Citayam Fashion Week sedang ramai diperbincangkan. Kegiatan para remaja tersebut dilakukan di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mencari alternatif untuk remaja melakukan peragaan busana untuk Citayam Fashion Week selain di Dukuh Atas agar tidak mengganggu pejalan kaki di penyeberangan jalan.

Zebra cross itu digunakan untuk menyeberang, tidak boleh untuk kegiatan lain. Tentu kami akan coba tempat yang terbaik untuk anak-anak kalau ingin terus melaksanakan fashion week tersebut, kata Riza di Jakarta, Sabtu (24/7).

Baca Juga:

Anies soal Citayam Fashion Week di Dukuh Atas

Menurut dia, ada beberapa opsi yang bisa dijadikan ajang mereka mengekspresikan kreativitas lebih luas misalnya di selasar selatan Balai Kota Jakarta.

Umpamanya bisa saja di selasar selatan itu kan enak, tempatnya enak, ada tribunnya. Bisa duduk di situ, tidak mengganggu ketertiban umum, imbuh Riza, dikutip Antara.

Tak hanya itu, opsi lain bisa dilakukan di pusat perbelanjaan atau Taman Ismail Marzuki (TIM) seperti yang diusulkan anggota DPRD DKI.

Boleh saja usulan DPRD di TIM bisa. Yang mengusulkan di Sarinah juga bisa, selama tidak mengganggu. Saya kira nanti dikomunikasikan, ucap Riza.

Baca Juga:

Wagub Minta Polisi dan Satpol PP Bubarkan Citayam Fashion Week Jam 10 Malam

Meski begitu, ia meminta agar aksi remaja itu memperhatikan ketertiban dan kebersihan.

Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa saat ini sudah mulai kegiatan belajar di sekolah dan tidak pulang larut malam.

Sekarang ini sudah mulai sekolah. Jadi, tolong jangan tiap malam fashion week. Kalau tiap malam, nanti belajarnya kapan? Juga jangan sampai tengah malam, sampai ada yang tidak sempat pulang, ketinggalan kereta. Sempat tertidur di trotoar, katanya.

Meski mendapat dukungan, namun kegiatan para remaja yang dikenal dengan sebutan Sudirman Citayam Bojonggede dan Depok (SCBD) mendapat sorotan dari sejumlah pihak, salah satunya lembaga swadaya masyarakat.

Alasannya, kegiatan unjuk busana yang menggunakan penyeberangan jalan itu tidak sesuai peruntukan dan mengganggu pejalan kaki dan arus lalu lintas.

Aksi peragaan busana di penyeberangan jalan dan trotoar itu pun dinilai melanggar Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan pasal 131 dan 132. (*)

Baca Juga:

Fenomena Citayam Fashion Week Bikin Abang Starling Naik Kelas


https://merahputih.com/post/read/wagub-dki-cari-tempat-lain-untuk-citayam-fashion-week

Sumber: https://merahputih.com/post/read/wagub-dki-cari-tempat-lain-untuk-citayam-fashion-week
Tokoh







Graph

Extracted

persons A Riza Patria, Anies Baswedan, Sudirman,
companies ADA,
ministries DPRD, Polisi, Satpol PP,
fasums Taman Ismail Marzuki,
places DKI Jakarta,
cities Depok, Dukuh,