Pengapalan Smartphone Layar Lipat Hampir 10 Juta Tahun Lalu

  • 23 Juli 2022 13:10:16
  • Views: 11

Sebelumnya, Samsung kabarnya sedang mempersiapkan sebuah seri smartphone layar lipat dengan harga lebih murah. Hal ini diungkap oleh media asal Korea Selatan, ET News.

ET News menyebutkan, perusahaan asal Korea Selatan itu bakal merilis lini HP Android layar lipat di kisaran harga USD 770 atau sekitar Rp 11 jutaan.

Rencananya, ponsel yang masih belum ada namanya tersebut akan mulai dijual pada 2024. Mengutip ET News, Sabtu (2/7/2022), divisi Mobile Experience (MS) Samsung baru saja memulai proyek pengembangan ponsel ini.

Rencananya, ponsel layar lipat dengan harga murah ini akan menjadi opsi terjangkau bagi pengguna setia Samsung yang tidak memiliki budget besar memberli seri Galaxy Z Fold dan Z Flip.

Bila memang benar akan meluncurkan HP Android layar lipat dengan harga terjangkau, besar kemungkinan kita akan melihat seri Galaxy A layar lipat.

Tentunya ponsel layar lipat dengan harga lebih murah ini tidak memiliki beberapa fitur andalan dari seri yang lebih mahalnya. Dengan ini, harga pun bisa ditekan hingga lebih terjangkau.

Diketahui, deretan ponsel murah dan kelas menengah milik Samsung berperan penting dalam strategi perusahaan untuk memperluas pangsa pasar gadget mere,

Kabarnya, seri Galaxy A akan menjadi lini paling laris di pasaran ketimbang dari Galaxy S. Di pasar global, perusahaan telah menguassai 90 persen pasar smartphone layar lipat.

Namun, Samsung tentunya tidak ingin berpuas diri dengan posisi mereka saat ini dan ingin lebih memperkuat posisi mereka di segmen yang menjanjinkan ini.

Tahun ini, pengapalan smartphone lipat juga meningkat. Hal ini berbanding terbalik dengan penurunan target pengiriman untuk smartphone, seperti Galaxy S dan A. Target pengapalan ponsel lipat tahun ini dinaikkan dari 10 juta unit menjadi 15 juta unit.

Diyakini, indikator tersebut diperhitungkan oleh Apple yang bermaksud untuk mulai memproduksi smartphone yang dapat dilipat di tahun-tahun mendatang.

Tak hanya Apple, pabrikan asal Tiongkok pun sangat tertarik untuk menambah deretan produk ponsel layar lipat mereka di pasaran.


https://www.liputan6.com/tekno/read/5021439/pengapalan-smartphone-layar-lipat-hampir-10-juta-tahun-lalu

Sumber: https://www.liputan6.com/tekno/read/5021439/pengapalan-smartphone-layar-lipat-hampir-10-juta-tahun-lalu
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
nations Korea Selatan, Republik Rakyat Cina,
cities Tiongkok,
brands Apple, Samsung,