Tiga Siswa Terpapar Covid-19, Pemprov DKI Jakarta 'Lockdown' SMPN 85

  • 21 Juli 2022 16:36:33
  • Views: 2

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup SMPN 85 di Cilandak, Jakarta Selatan menyusul adanya tiga siswa yang terpapar Covid-19.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan penutupan dilakukan karena sudah menjadi SOP.

Itu kan sudah menjadi aturan kita, protap kita kalau ada peningkatan disitu terkait covid udah ada prosedurnya, katanya kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Kamis 21 Juli 2022.

Ahmad Riza Patria mengatakan saat ini kasus Covid-19 memang tengah mengalami peningkatan.

Baca Juga: Viral Bocah Perempuan Kelas 2 SD ini Cerita Kerap Dipukuli Teman Sejawatnya, Netizen: Pengen Peluk Adeknya

Hal itu terlihat dari peningkatan keterisian tempat tidur (BOR) yang sudah mencapai 19 persen, dari 3.608 tempat tidur sudah terpakai 670.

Kendati demikian, dia mengatakan bahwa pihaknya terus mendorong vaksinasi ketiga atau booster terus meningkat.

Semua fasilitas sarana prasarana, tenaga kesehatan terus kami siapkan, kesiapsiagaannya kami dukung dan tingkatkan, vaksin juga kami dorong pemerintah pusat juga mendorong, katanya.

Baca Juga: Ribuan Karyawan Holywings Kehilangan Mata Pencaharian, Pemprov DKI Jakarta Buka Peluang Ini


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015066432/tiga-siswa-terpapar-covid-19-pemprov-dki-jakarta-lockdown-smpn-85

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015066432/tiga-siswa-terpapar-covid-19-pemprov-dki-jakarta-lockdown-smpn-85
Tokoh



Graph

Extracted

persons A Riza Patria,
companies ADA,
ministries Pemprov DKI Jakarta,
topics lockdown,
events vaksinasi,
products vaksin,
places DKI Jakarta,
cities Cilandak,
cases covid-19,