Cuaca Besok Jumat 22 Juli 2022, Waspada Hujan Angin di Jaksel dan Jaktim Siang hingga Sore

  • 21 Juli 2022 08:48:50
  • Views: 4

Indonesia pada bulan Juli 2022 ini masih masuk musim kemarau. Namun, wilayah Jabodetabek diguyur hujan sejak Jumat 15 Juli 2022 hingga saat ini. Akibatnya banjir melanda di banyak titik. BMKG pun memberikan penjelasan.

Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto mengatakan, terjadinya hujan di Jabodetabek tersebut karena adanya fenomena La Nina.

Sehingga BMKG memprediksi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat masih berpotensi mengguyur sebagian besar wilayah Indonesia hingga satu pekan ke depan.

Fenomena La Nina pada bulan Juli ini diidentifikasi masih cukup aktif dengan kategori lemah, ujar Guswanto, Sabtu 16 Juli 2022.

Karena itu, Guswanto mengingatkan wilayah Jabodetabek masih perlu mewaspadai potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang di pada siang-sore hari terutama di wilayah barat, timur, dan selatan.

Guswanto juga mengungkapkan, selain La Nina, fenomena Dipole Mode di wilayah Samudra Hindia saat ini juga menunjukkan indeks yang cukup berpengaruh dalam memicu peningkatan curah hujan terutama di wilayah Indonesia bagian barat.


https://www.liputan6.com/news/read/5019594/cuaca-besok-jumat-22-juli-2022-waspada-hujan-angin-di-jaksel-dan-jaktim-siang-hingga-sore

Sumber: https://www.liputan6.com/news/read/5019594/cuaca-besok-jumat-22-juli-2022-waspada-hujan-angin-di-jaksel-dan-jaktim-siang-hingga-sore
Tokoh





Graph

Extracted

persons Guswanto, Hindia,
ministries BMKG,
topics La Nina,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cities Jabodetabek,