Dirut Pertamina Patra Niaga Kunjungi Rumah Korban Kecelakaan Mobil Tangki Pertamina

  • 19 Juli 2022 21:15:20
  • Views: 6

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Direktur Utama (Dirut) Pertamina Patra Niaga, Alfian Nasution beserta jajaran manajemen Pertamina Patra Niaga, mengunjungi rumah keluarga korban kecelakaan lalu lintas pada Selasa (19/7/2022).

Alfian yang mengunjungi rumah keluarga korban yang berlokasi di Perumahan TNI AL Sukamanah, Jonggol, Kab. Bogor mengungkapkan rasa bela sungkawa dan keprihatinan yang mendalam.

“Dengan kerendahan hati, kami menyampaikan permohonan maaf dan duka cita yang mendalam atas kejadian ini,“ ucap Alfian kepada keluarga korban.

Alfian-Nasution-2.jpgAlfian Nasution saat mengunjungi korban luka di rumah sakit. (FOTO: dok. Pertamina Patra Niaga)

Alfian menegaskan, Pertamina Patra Niaga akan bertanggung jawab penuh, dan terus berupaya memberikan penanganan secara maksimal bagi korban dan keluarga korban.

“Pertamina Patra Niaga berkomitmen akan bertanggung jawab terhadap seluruh biaya perawatan bagi korban luka, maupun santunan bagi korban jiwa kecelakaan mobil tangki,“ tegasnya.

Untuk hari ini, Alfian mengatakan, pihaknya masih fokus pada penanganan korban. Selain itu, jajaran tim manajemen Pertamina juga mengunjungi langsung rumah duka dan terus berkoordinasi secara intensif dengan keluarga korban.

Adapun mengenai penyebab kecelakaan laka lantas yang terjadi pada Senin (18/7/2022) kemarin, masih menunggu hasil investigasi. Pada hari yang sama, Pertamina Patra Niaga bekerjasama dengan aparat kepolisian, pada pukul 23.30 WIB telah berhasil memindahkan mobil tangki dari lokasi kejadian dengan aman.

“Kami turut mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada tim dari aparat kepolisian, Asuransi Jasa Raharja, RS Polri, dan RS Permata Cibubur dan pihak lainnya yang terlibat dalam penanganan kecelakaan ini. Semoga seluruh proses penanganan korban hingga investigasi dapat berjalan dengan baik, tandas Dirut Pertamina Patra Niaga, Alfian Nasution. (*)

**) Dapatkan update informasi pilihan setiap hari dari TIMES Indonesia dengan bergabung di Grup Telegram TI Update. Caranya, klik link ini dan join. Pastikan Anda telah menginstal aplikasi Telegram di HP.


https://www.timesindonesia.co.id/read/news/419333/dirut-pertamina-patra-niaga-kunjungi-rumah-korban-kecelakaan-mobil-tangki-pertamina

Sumber: https://www.timesindonesia.co.id/read/news/419333/dirut-pertamina-patra-niaga-kunjungi-rumah-korban-kecelakaan-mobil-tangki-pertamina
Tokoh

Graph

Extracted

companies Google, Jasa Raharja, Telegram,
ministries Polisi, TNI, TNI AL,
bumns Pertamina Patra Niaga, PT Pertamina,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT,
cities Bogor, Cibubur, Tangki,
cases kecelakaan,