Kasus Covid-19 Di Kota Bogor Tengah Melonjak, Masa Pengenalan Siswa Baru Dilakukan Secara Daring

  • 18 Juli 2022 14:09:15
  • Views: 1


Edaran tersebut dikeluarkan oleh pihak Disdik Kota Bogor dengan Nomor Surat Edaran 421/4070-SMP Tanggal 15 Juli 2022.

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Hanafi, membenarkan adanya kebijakan tersebut.


Iya betul, hal tersebut untuk antisipasi penyebaran Covid-19, kita menjaga kemungkinan dan telah koordinasi juga dengan Dinkes (Kota Bogor), ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Senin (18/7)

Sebagaimana surat edaran tersebut, Disdik Kota Bogor pun mengacu kepada kalender akademik yang telah disosialisasikan, di mana MPLS berlangsung selama 3 hari ke depan.

Akan tetapi, Hanafi menambahkan, akan ada evaluasi dan analisis terhadap kebijakan ini. Ia pun menyebutkan rencananya akan dilakukan selama 1 bulan ke depan, termasuk soal Kegiatan Belajar Mengajar.

Rencana satu bulan, mudah-mudahan situasi membaik, imbuhnya.


Walaupun dilaksanakan secara daring, Hanafi berharap tidak mengurangi semangat para siswa dan materi pokok akan tetap dapat diterima oleh siswa dengan baik.

https://nusantara.rmol.id/read/2022/07/18/540595/kasus-covid-19-di-kota-bogor-tengah-melonjak-masa-pengenalan-siswa-baru-dilakukan-secara-daring

Sumber: https://nusantara.rmol.id/read/2022/07/18/540595/kasus-covid-19-di-kota-bogor-tengah-melonjak-masa-pengenalan-siswa-baru-dilakukan-secara-daring
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries Dinkes,
places JAWA BARAT,
cities Bogor,
cases covid-19,