Sudah Mengetahui Penyebab Banjir di Garut, Uu Ruzhunul: Warga Pinggir Sungai Harap Sadar untuk Pindah

  • 18 Juli 2022 08:34:34
  • Views: 11

PIKIRAN RAKYAT - Plh Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhunul Ulum tengah meninjau langsung bencana banjir di Kabupaten Garut.

Setibanya di Garut, Uu Ruzhunul Ulum mengaku mendapat informasi terjadi pembabatan hutan di hulu Sungai Cimanuk.

Atas informasi itu, Uu Ruzhunul Ulum menilai pembabatan hutan sebagai penyebab munculnya bencana banjir di Kabupaten Garut.

Dengan informasi itu, Uu juga menegaskan posisi hutan seharusnya tidak dibabat sembarangan hingga memberi dampak buruk bagi warga yang tinggal di sekitarnya.

Baca Juga: Masih Dibuka! Buruan Daftar Kartu Prakerja Gelombang 37 Sekarang, Dapatkan Rp 3,55 Juta

Menurut informasi yang kami terima, ada pembabatan hutan (di daerah hulu). Hutan produktif harus rasional sehingga pada saat hujan datang tidak berdampak seperti ini, kata Uu Ruzhanul Ulum dalam pernyataan resmi, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara News.

Selain tentang hutan, Uu juga menyoroti warga di wilayah hulu sungai yang harus mulai sadar diri tentang bencana banjir.

Salah satunya, banjir bisa muncul dari alih fungsi lahan yang memenuhi hulu sungai.

Untuk itu, Uu menegaskan akan menurunkan tim yang memberi edukasi kepada masyarakat di wilayah hulu sungai.


https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-015034335/sudah-mengetahui-penyebab-banjir-di-garut-uu-ruzhunul-warga-pinggir-sungai-harap-sadar-untuk-pindah

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-015034335/sudah-mengetahui-penyebab-banjir-di-garut-uu-ruzhunul-warga-pinggir-sungai-harap-sadar-untuk-pindah
Tokoh



Graph

Extracted

persons Uu Ruzhanul Ulum,
companies ADA,
topics Banjir, Kartu Prakerja, Prakerja,
products Kartu Pra Kerja,
places JAWA BARAT,
cities Garut,