KontraS: Upaya Penyembunyian Fakta Penembakan Brigadir J Sama Seperti Unlawful Killing Laskar FPI

  • 14 Juli 2022 13:36:56
  • Views: 6

PIKIRAN RAKYAT - Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) mencatat sejumlah kejanggalan dalam kasus penembakan Brigadir J di kediaman Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo, pada Jumat, 8 Juli 2022 lalu.

Temuan kejanggalan itu mengindikasikan adanya upaya penutupan serta pengaburan fakta dalam kasus tersebut.

Berdasarkan temuan KontraS kejanggalan dalam kasus itu diantaranya, disparitas waktu yang cukup lama antara peristiwa dengan pengungkapan ke publik yakni sekitar 2 hari.

Kronologis yang berubah-ubah disampaikan oleh pihak kepolisian. Kemudian ditemukannya luka sayatan pada jenazah Brigadir J di bagian muka.

Baca Juga: 20 Lokasi Vaksin Booster di Kota Bandung Juli 2022 Beserta Syaratnya, Wajib Jika Ingin Naik Kereta dan Pesawat

Selain itu, pihak keluarga sempat dilarang melihat kondisi jenazah. CCTV di lokasi berada dalam kondisi mati pada saat peristiwa terjadi.

Serta, adanya keterangan Ketua RT yang menyebutkan tidak mengetahui adanya peristiwa dan proses olah TKP.

Kami menilai bahwa sejumlah kejanggalan tersebut merupakan indikasi penting bahwa kepolisian terkesan menutup-nutupi dan mengaburkan fakta kasus kematian Brigadir J, kata Wakil Koordinator KontraS Rivanlee Anandar kepada Pikiran-Rakyat.com, Kamis, 14 Juli 2022.

Baca Juga: Sederet Artis Nostalgia Jaman SMA di Ulang Tahun Ussy Sulistiawaty, dari Siswi Culun, Ketua Genk, hingga Guru


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015002438/kontras-sebut-upaya-penyembunyian-fakta-penembakan-brigadir-j-sama-seperti-kasus-unlawful-killing-laskar-fpi

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015002438/kontras-sebut-upaya-penyembunyian-fakta-penembakan-brigadir-j-sama-seperti-kasus-unlawful-killing-laskar-fpi
Tokoh







Graph

Extracted

persons Ferdy Sambo, Rivanlee Anandar, Ussy Sulistiawaty,
ministries Polisi,
organizations FPI,
ngos KontraS,
topics vaksin booster,
products CCTV, vaksin,
places JAWA BARAT,
cities bandung,
cases penembakan, unlawful killing,