Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo di SPBU, Mana yang Paling Murah?

  • 12 Juli 2022 12:37:06
  • Views: 10

PIKIRAN RAKYAT – Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) nonsubsidi di Indonesia kembali mengalami kenaikan sejak 10 Juli 2022, seiring dengan lonjakan harga minyak dunia.

Salah satu perusahaan penyedia bahan bakar di Indonesia milik BUMN, Pertamina menaikkan harga jual jenis BBM Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Pertamina menaikkan harga Pertamax Turbo dengan RON 98 dari sebelumnya Rp14.500 per liter menjadi Rp16.200-Rp16.900, tergantung kebijakan setiap daerah yang telah ditentukan Pertamina.

Kemudian Dexlite (CN 51) dinaikkan dari harga awal Rp12.950 menjadi Rp15.000-Rp15.750 per liter.

Baca Juga: 7 Sapi Terbesar dan Termahal di Idul Adha 2022, Milik Jokowi hingga Atta Halilintar

Sedangkan untuk Pertamina Dex (CN 53) naik menjadi Rp16.500-Rp17.200 dari harga awal Rp13.700 per liter.

Sementara itu, Pertamina masih belum menaikkan harga Pertalite dengan RON 90 dengan harga Rp7.650 per liter. Karena Pertalite merupakan jenis BBM penugasan atau subsidi.

Selain Pertamina yang menaikkan harga Pertamax, penyedia BBM lainnya juga ikut menyesuaikan harga. Misalnya Shell, menaikkan harga BBM sejak melonjaknya harga minyak dunia.

Untuk jenis BBM setara Pertamax seperti Shell Super dengan RON 92, harganya naik menjadi Rp18.990.


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014983965/perbandingan-harga-bbm-pertamina-shell-bp-akr-dan-vivo-di-spbu-mana-yang-paling-murah

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014983965/perbandingan-harga-bbm-pertamina-shell-bp-akr-dan-vivo-di-spbu-mana-yang-paling-murah
Tokoh





Graph

Extracted

persons Atta Halilintar, joko widodo,
companies Shell,
bumns PT Pertamina,
events Idul Adha 1441 Hijriah,
fasums SPBU,
nations Indonesia,
brands Vivo,
animals Sapi,