Kemenkeu Kurban 369 Sapi dan 191 Kambing pada Idul Adha 2022

  • 12 Juli 2022 10:59:25
  • Views: 10

Untuk pelaksanaan kurban yang di kantor pusat, tahun ini Kemenkeu berhasil mengumpulkan sebanyak 54 sapi, 32 kambing dari 197 pekurban diantaranya dari Menteri Keuangan sendiri dan kemudian juga dari beberapa pejabat eselon 1, serta pejabat dan pegawai Kementerian Keuangan, BLU, beberapa bank yang memiliki kantor layanan di lingkungan kementerian keuangan di pusat.

Angka ini yaitu 54 sapi dan 32 kambing ini meningkat dari tahun kemarin yang sebanyak 35 sapi dan 27 kambing dari 180 pekurban, ujarnya.

Kemudian daging yang telah disembelih tersebut yang khusus dari kantor pusat dibagikan kepada 4.437 mustahiq, antara lain cleaning servis, rekan-rekan anggota pengamanan atau security, petugas teknis listrik, petugas kebersihan pramubakti, warga di sekitar kantor pusat juga pedagang di sekitar kantor pusat dan mustahiq-mustahiq lainnya.

Selain itu sebanyak 7 Sapi yang dikumpulkan oleh panitia pusat telah dikirimkan ke daerah di luar Jawa, yaitu ke daerah Indonesia Timur seperti ke Atambua, Sorong dan Mamuju.

Ini adalah satu perkembangan yang baik dan mudah-mudahan ke depannya juga bisa mendorong semakin banyak kurban-kurban yang di distribusikan di daerah-daerah yang memang sangat memerlukan, ujarnya.

 


https://www.liputan6.com/bisnis/read/5011479/kemenkeu-kurban-369-sapi-dan-191-kambing-pada-idul-adha-2022

Sumber: https://www.liputan6.com/bisnis/read/5011479/kemenkeu-kurban-369-sapi-dan-191-kambing-pada-idul-adha-2022
Tokoh

Graph

Extracted

ministries Kemenkeu, Kementerian Keuangan,
topics Listrik,
events Idul Adha 1441 Hijriah,
products daging,
nations Indonesia,
places PAPUA BARAT, SULAWESI BARAT,
cities Mamuju, Sorong,
animals Kambing, Sapi,