Cara Mudah dan Keuntungan Beli Mobil Baru Secara Online

  • 11 Juli 2022 18:11:06
  • Views: 7

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat ini membeli mobil baru bukan hanya bisa dilakukan secara offline dengan mengunjungi showroom atau dealer mobil yang diinginkan.

Dengan kemajuan teknologi digital, siapapun bisa beli mobil baru online dengan cara yang mudah dan praktis.

Membeli barang secara online sudah menjadi bagian dari gaya hidup modern.

Baca juga: Honda Bukukan Penjualan Sebanyak 53.910 Unit Sepanjang Semester I 2022

Sehingga tidak heran jika untuk urusan beli mobil baru cukup melalui perangkat smartphone di genggaman.

Dengan teknologi digital semuanya jadi serba mudah dan praktis, termasuk jika ingin membeli mobil baru.

Handoko Liem selaku Direktur SEVA menjelaskan sebagai langkah awal, pastikan anda hanya memilih platform pembiayaan yang terbaik agar proses pembelian mobil baru berjalan lancar dan aman.

Bagi Anda yang ingin membeli mobil impian dengan cara yang mudah dan praktis, membeli secara online di platform digital menjadi solusi yang paling tepat. Anda tidak perlu repot ke dealer mobil danĀ  bisa melakukan pemesanan secara mudah melalui perangkat smartphone, kata Handoko dalam keterangan yang diterima, Senin (11/7/2022). .

Langkah selanjutnya adalah melakukan simulasi kredit untuk mengetahui skema pembayaran sesuai tipe mobil yang dipilih.

Baca juga: Harga Pertamax Turbo Naik, Komunitas Moge Tidak Keberatan

Anda hanya perlu memasukkan merek mobil, model serta tipenya. Tambahkan pula informasi mengenai pendapatan per bulan sesuai kondisi keuangan, katanya.

Menurutnya, dengan memanfaatkan fitur ini Anda akan mendapatkan gambaran mengenai besaran DP, cicilan kredit yang harus dibayarkan setiap bulan serta tenor yang akan diambil.

Selain itu, anda bisa menyesuaikan dengan kemampuan finansial yang dimiliki saat ini.

Handoko menjelaskan, calon konsumen juga bisa memanfaatkan fitur car recommended untuk mengetahui informasi detail tentang perhitungan biaya mulai dari awal pengajuan hingga bisa memilih jenis mobil baru yang diinginkan dengan mempertimbangkan kemampuan finansial masing-masing.

Fitur Instant Approval akan memudahkan Anda dalam memilih jenis mobil sesuai kondisi keuangan saat ini. Jadi Anda hanya perlu memasukkan merek serta tipe mobil dan informasi penghasilan serta usia, katanya.

Lebih lanjut dia menambahkan, membeli mobil baru online tentunya memberikan banyak kemudahan karena bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja melalui platform pembiayaan yang terpercaya.

Baca juga: Uji Emisi Jadi Layanan Wajib Perawatan Mobil di Auto2000

Anda hanya perlu melakukan beberapa langkah di atas dan mendapatkan mobil impian sesuai dengan kemampuan finansial saat ini, katanya.


https://www.tribunnews.com/otomotif/2022/07/11/cara-mudah-dan-keuntungan-beli-mobil-baru-secara-online

Sumber: https://www.tribunnews.com/otomotif/2022/07/11/cara-mudah-dan-keuntungan-beli-mobil-baru-secara-online
Tokoh



Graph

Extracted

persons Handoko,
companies Auto2000,
places DKI Jakarta,
brands Honda,