Polda Metro Salurkan 11 Ton Daging Rendang untuk Warga Jakarta

  • 10 Juli 2022 22:48:37
  • Views: 4

Sementara, Ketua Program Relawan SiapBergerak, Devie Rahmawati menambahkan, pihaknya bersyukur dapat terlibat dalam program yang diselenggarakan Polda Metro Jaya. Dia memastikan akan membagikan 11 ton daging olahan rendang itu kepada warga DKI Jakarta selama 3 hari, yakni mulai 11 Juli sampai dengan 13 Juli 2022.

SiapBergerak adalag platform digital, yang lahir dari rahim pandemi, sejak mengelola lebih dari 60 ribu relawan dalam lima serial program Vaksinasi Merdeka sepanjang tahun 2021 lalu. Semangat kerelawanan warga DKI Jakarta terbukti sangat kuat. Semenjak Vaksinasi Merdeka, dari kebutuhan jumlah relawan, calon relawan yang mendaftarkan diri selalu berjumlah 2-3 kali lipat melebihi kebutuhan, terang Devie.

Untuk pelaksanaan Kurban Baraqah 2022, lanjut Devie, pihaknya membutuhkan sekitar 100 relawan. Namun nyatanya pendaftar yang ada mencapai lebih dari 500 orang.

Dia pun menyatakan jajarannya siap hadir untuk memastikan penyelenggaraan kegiatan kemanusiaan dapat berjalan efisien dari segi biaya, dan dengan pertanggungjawaban yang transparan. Pengalaman di Vaksinasi Merdeka, biaya per orang dapat ditekan hingga Rp 1.000 sampai dengan Rp 10 ribu, dibandingkan dengan penyelenggaraan lain yang biayanya dapat mencapai Rp 100 ribu sampai dengan Rp 170 ribu.

Hal ini dapat terwujud karena kami menggunakan teknologi digital yang didukung oleh negara yaitu PT Telkom Indonesia. Sehingga seluruh proses dari mulai perekrutan, pelaksanaan kegiatan, pelaporan hingga pembayaran insentif, dapat terpantau secara real time, kapanpun dan di manapun, cashless, dan dapat diaudit secara terbuka. Ini upaya kami mendukung program Police 4.0 Polda Metro Jaya, Devie menandaskan.


https://www.liputan6.com/news/read/5010286/polda-metro-salurkan-11-ton-daging-rendang-untuk-warga-jakarta

Sumber: https://www.liputan6.com/news/read/5010286/polda-metro-salurkan-11-ton-daging-rendang-untuk-warga-jakarta
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries Polda Metro Jaya,
bumns PT Telekomunikasi Indonesia Tbk,
events vaksinasi,
products daging, rendang,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,