Salat Iduladha di JIS, Hanya Transjakarta Boleh Melintas

  • 08 Juli 2022 23:25:39
  • Views: 11

Merdeka.com - Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan membatasi lalu lintas di sekitar Jakarta International Stadium JIS pada pelaksanaan salat Idul Adha Minggu (10/7). Pembatasan lalu lintas dimulai pukul 04.30-10.00 WIB.

Kendaraan yang boleh melintas adalah angkutan umum, jemaah salat Ied dan warga yang tinggal di sekitar area JIS, ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo, Jumat (8/7).

taboola

Pembatasan lalu lintas berlaku di 3 lokasi, yaitu;

a. Simpang perlintasan bidang kereta api (KA) di Jl. Sunter Permai Raya-Jl. RE.Martadinata
b. Simpang Jl. Sunter Permai Raya-Jl. Bisma Raya
c. Simpang Jl. Danau Sunter Barat-Jl Danau Sunter Utara

Syafrin menambahkan, untuk melayani jemaah salat Ied, Transjakarta mengoperasikan armada bus layanan reguler menuju JIS dari lokasi keberangkatan sejak pukul 05.00 WIB dengan rute Transjakarta JIS 014 (Senen-JIS), Transjakarta JIS 003 (Harmoni-JIS), Non BRT 10K (Tanjung Priok–Senen via Taman BMW), JAK 77 (Tanjung Priok–Jembatan Hitam).

Pemprov DKI mengimbau kepada masyarakat yang tidak memiliki kepentingan di kawasan sekitar JIS untuk dapat menghindari kawasan sekitar JIS pada saat pembatasan berlangsung, pesan Syafrin.

Apabila masyarakat yang harus menjalankan aktivitasnya di sekitar JIS, sebaiknya memilih jalan alternatif. [fik]

Baca juga:
Mengintip Persiapan Rumah Potong Hewan Jelang Idul Adha
Sejumlah Lokasi Salat Iduladha di Jakarta pada 9 Juli 2022
Pedagang Kulit Ketupat Musiman Mulai Marak Jelang Idul Adha
Warga Jakarta Diimbau Tak Gelar Takbir Keliling
Istana Pastikan Hewan Kurban Jokowi Sehat dan Bebas PMK
Amalan di Hari Arafah dan Keutamaannya, Perlu Diketahui
Jelang Idul Adha, Penumpang Kereta di Stasiun Pasar Senen Meningkat


https://www.merdeka.com/jakarta/salat-iduladha-di-jis-hanya-transjakarta-boleh-melintas.html
 

Sumber: https://www.merdeka.com/jakarta/salat-iduladha-di-jis-hanya-transjakarta-boleh-melintas.html
Tokoh







Graph

Extracted

persons joko widodo, Syafrin, Syafrin Liputo,
bumns TransJakarta,
organizations API,
events Idul Adha 1441 Hijriah, Salat Idul Fitri,
fasums Stasiun Pasar Senen,
products Hewan kurban,
places DKI Jakarta, JAWA TENGAH,
cities Senen,
brands BMW,