Bangun Infrastruktur Nasional Harus Rata

  • 07 Juli 2022 09:10:23
  • Views: 3

RM.id  Rakyat Merdeka - Pembangunan infrastruktur yang digenjot Pemerintah, tidak hanya fokus di kota besar atau Pulau Jawa saja. Tapi, harus merata di seluruh daerah. Salah satunya di Nias, Sumatera Utara.

Masyarakat Nias perlu merasakan manfaat dari pembangunan infrastruktur. Pemerintah Daerah (Pemda) dan pusat, harus berkoordinasi merealisasikannya.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat meninjau proyek peningkatan struktur jalan Laehuwa-Ombolata-Tumula-Faekhuna’a di Kabupaten Nias Utara.

Berita Terkait : Presiden Cek Pekerjaan Infrastruktur & Bagikan BLT Migor Di Nias

“Pembangunan infrastruktur jalan dimaksudkan untuk membangun konektivitas antarwilayah, terutama di Pulau Nias, ujar Jokowi, di sela kunjungannya.

Dengan penampilan khasnya kemeja putih, celana hitam dan sneakers hitam list putih, Jokowi memantau capaian infrastruktur di sana.

Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, dan Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu.

Berita Terkait : KTT G20, PUPR Targetkan Infrastruktur Rampung Agustus 2022

Jokowi menyampaikan, Pemerintah menargetkan pembangunan infrastruktur jalan nasional di Nias dapat rampung tahun depan.

“Kalau untuk jalan nasional ini lingkarnya tinggal 16 kilometer. Insya Allah tahun depan sudah rampung semuanya karena ini harus dibuat jalan baru, tuturnya.

Pekerjaan peningkatan struktur jalan Laehuwa-Ombulata-Tumula-Faekhuna’a di tahun 2022 dilaksanakan dengan anggaran Rp 32,36 miliar.

Berita Terkait : Presiden Jokowi Dan Ibu Negara Iriana Tiba Di Jerman

Ruas tersebut merupakan jalan sirip yang menghubungkan Lingkar Barat dan Lingkar Timur Nias, tepatnya dari Nias Utara menuju Kota Gunung Sitoli di Pulau Nias.
 Selanjutnya 


https://rm.id/baca-berita/government-action/131478/presiden-wantiwanti-bangun-infrastruktur-nasional-harus-rata
 

Sumber: https://rm.id/baca-berita/government-action/131478/presiden-wantiwanti-bangun-infrastruktur-nasional-harus-rata
Tokoh













Graph

Extracted

persons Basuki Hadimuljono, Edy Rahmayadi, Iriana joko widodo, joko widodo, Pratikno, Yasonna Laoly,
ministries kemenpupr,
products BLT,
nations Jerman,
places Sumatera Utara,
cities Gunung,
cases HAM,