BPIP Tekankan agar ASN Jadikan Pancasila Sebagai Prinsip Dasar dan Acuan dalam Bekerja

  • 06 Juli 2022 15:46:45
  • Views: 7

 

 

POROS.ID - Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Antonius Benny Susetyo menegaskan bahwa Pancasila harus menjadi prinsip dasar dalam melaksanakan tugasnya (working ideology) dalam bekerja sebagai abdi negara.

Hal itu diungkapkan Benny saat menggelar Pendidikan dan Pelatihan Pembinaan Ideologi Pancasila bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Selasa 5 Juli 2022 kemarin

Selain itu, Antonius Benny Susetyo juga menekankan kepada para ASN agar mampu menjadikan Pancasila sebagai acuan dalam bekerja sebagai abdi negara

Baca Juga: Musisi Legendaris, Bob Tutupoly Meninggal Dunia, Idap Penyakit Ini

“Tugas ASN adalah mengaplikasikan Pancasila dalam Logos atau pengetahuan, Ethos semangat bekerja dan Pathos kesetiakawanan serta menjadikan Pancasila sebagai acuan dalam bekerja ujarnya saat membuka acara.

Menuruntnya dalam dunia digital kesadaran kritis kerap hilang, tanpa adanya pendidikan literasi akan menjadikan kita mekanis seperti robot.

Ia juga menjelaskan saat ini ASN menghadapi era digitalisasi yang tidak mengenal ruang dan waktu harus menjadi kesempatan ASN dalam membumikan nilai-nilai Pancasila melalui ruang digital karena saat ini masih banyak ruang dan waktu itu disi oleh berita-berita bohong, ujaran kebencian

Baca Juga: Pengiloan Sampah Nasabah Bank Sampah Ecomart, Warga Antusias dan Sangat Terbantu


https://www.poros.id/berita-utama/pr-1673827644/bpip-tekankan-agar-asn-jadikan-pancasila-sebagai-prinsip-dasar-dan-acuan-dalam-bekerja

Sumber: https://www.poros.id/berita-utama/pr-1673827644/bpip-tekankan-agar-asn-jadikan-pancasila-sebagai-prinsip-dasar-dan-acuan-dalam-bekerja
Tokoh

Graph

Extracted

ministries ASN, BPIP,
products Pancasila,
places NUSA TENGGARA TIMUR,