Tanggulangi PMK pada Hewan Kurban, Anies Turunkan 865 Petugas Kesehatan

  • 01 Juli 2022 17:19:22
  • Views: 9

MerahPutih.com - Sebanyak 865 petugas pemeriksa kesehatan hewan dan daging kurban dilepas Gubernur Anies Baswedan menjelang Idul Adha 1443 hijriah di kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Timur pada Jumat (1/7).

Pelepasan petugas tersebut bertujuan untuk memastikan pengendalian dan penanggulangan penyakit mulut dan kuku di Jakarta berjalan dengan baik.

Anies menilai, pembentukan tim tersebut sebagai bentuk pencegahan dan pengamanan distribusi hewan kurban agar memberikan rasa aman bagi konsumen di seluruh wilayah DKI Jakarta.

Baca Juga:

Terima Bantuan 75.500 Vaksin, Pemprov Jateng Percepat Vaksinasi PMK

Kita meminta kepada para tenaga pemeriksa kesehatan hewan yang bertugas untuk memastikan benar-benar hewan yang terjangkit PMK tidak terdistribusi sebagai hewan kurban, ujar Anies.

Anies juga meminta jajarannya serta pemangku kepentingan lainnya untuk terus memantau perkembangan pendistribusian hewan kurban. Sehingga, sosialisasi yang bertujuan untuk mengomunikasikan ciri-ciri penyakit PMK bisa tersampaikan kepada masyarakat.

Baca Juga:

Pemerintah Tetapkan Status Darurat Wabah PMK Hingga 31 Desember 2022

Saat ini, kata Anies, di Jakarta telah datang sekitar 38.000 hewan kurban dan masih diprediksi bertambah menjadi 43.000.

Ini masih ada sekitar 5.000 hewan lagi yang akan masuk ke Jakarta. Dengan adanya langkah tersebut, maka masyarakat juga akan teredukasi dan terbantu dalam memantau serta melaporkan kepada tenaga pemeriksa kesehatan hewan apabila ada temuan hewan ternak yang belum layak dijadikan hewan kurban, ungkap Anies.

Oleh karena itu, persiapan pelaksanaan kurban ini harus dijaga bersama dan merupakan kegiatan besar. Mengingat mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam, sehingga jika tidak ditangani dengan tepat dikhawatirkan akan memperluas penyebaran penyakit PMK. (Asp)

Baca Juga:

Airlangga Instruksikan Percepat Vaksinasi PMK


https://merahputih.com/post/read/tanggulangi-pmk-pada-hewan-kurban-anies-turunkan-865-petugas-kesehatan

Sumber: https://merahputih.com/post/read/tanggulangi-pmk-pada-hewan-kurban-anies-turunkan-865-petugas-kesehatan
Tokoh



Graph

Extracted

persons Anies Baswedan,
companies ADA,
religions Islam,
events Idul Adha 1441 Hijriah, vaksinasi,
products daging, Hewan kurban, vaksin,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA TENGAH,