DPRD Minta Kadis Parekraf Bertanggung Jawab atas Operasional Holywings

  • 29 Juni 2022 23:19:52
  • Views: 15

MerahPutih.com - DPR DKI Jakarta mendesak Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) bertanggung jawab atas pelanggaran perizinan penjualan minuman beralkohol yang dilakukan Kafe dan Bar Holywings.

Anggota Komsi B DPRD DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas mengatakan, Dinas Parekraf tidak bisa melakukan pengawasan perizinan penjualan minuman keras (miras) di Holywings. Padahal di Jakarta, Holywings Group hanya mempunyai 12 outlet.

Ini sebenarnya bukan kesalahan Holywings full. Ini kesalahan Pak Andika sebagai Kadis Pariwisata. Saya yakin Holywings hanya bagian kecil yang ada di DKI Jakarta, ujar Hasbi saat rapat terkait monitoring dan evaluasi perizinan tempat hiburan (penjelasan kasus Bungkus Night dan Holywings), di gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Rabu (29/6).

Baca Juga:

Manajemen Holywings Mengaku Tak Tahu Tim Kreatif Buat Promo Kontroversial

Politikus PKB ini pun menduga, Kepala Dinas (Kadis) Parekraf DKI Andhika Permata sangat lemah dalam melakukan pengawasan, sehingga kecolongan menegakkan aturan di Holywings alhasil mengizinkan pengunjung menenggak minuman beralkohol di tempat.

Bapak, jadi Kadis Pariwisata ini menurut saya sangat lemah. Kalau saya jadi gubernur, ini saya ganti Anda. Sangat lemah, Pak, papar Hasbi.

Ia juga berpendapat, selama Andhika menjabat kepala dinas, sangat susah untuk ditelepon.

Kebanyakan lebih banyak pura-puranya. bagaimana kita mau pengaduan dari masyarakat, wong kita telepon saja juga susah kok. Ini pariwisata kan seperti itu, tandas Hasbi.

Baca Juga:

Anggota DPRD Sebut Holywings Kerap Bikin Masalah

Seperti diketahui, Pemerintah DKI Jakarta secara resmi mencabut izin usaha 12 outlet Holywings yang ada di Jakarta.

Selang selang sehari juta, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP DKI melakukan penutupan atau segel 12 outlet yang dicabut izinnya tersebut.

Adapun 12 outlet Holywings di Jakarta yang dicabut izin operasionalnya:

1. Holywings yang berada di Kelurahan Tanjung Duren Utara

2. Holywings Kalideres

3. Holywings di Kelapa Gading Barat

4. Tiger

5. Dragon

6. Holywings PIK

7. Holywings Reserve Senayan

8. Holywings Epicentrum

9. Holywings Mega Kuningan

10. Garison

11. Holywings Gunawarman, dan

12. Vandetta Gatsu. (Asp)

Baca Juga:

Wagub DKI Buka Suara soal Nasib Pekerja Holywings usai Izin Usaha Dicabut


https://merahputih.com/post/read/dprd-minta-kadis-parekraf-bertanggung-jawab-atas-operasional-holywings

Sumber: https://merahputih.com/post/read/dprd-minta-kadis-parekraf-bertanggung-jawab-atas-operasional-holywings
Tokoh



Graph

Extracted

persons Hasbiallah Ilyas,
companies ADA,
ministries DPR RI, DPRD, Polisi, Satpol PP,
parties PKB,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT,
cities Kalideres, Kelapa Gading, Kelapa Gading Barat, Senayan, Tanjung Duren Utara,