Ekspor Cangkang Sawit RI Kian Mengkilap, Alternatif Energi yang Diakui Dunia

  • 28 Juni 2022 20:58:54
  • Views: 9

Liputan6.com, Jakarta PT Sinergi Kharisma Yuda (SKY) menyelenggarakan acara New SKY Blessing dalam rangka syukuran atas pencapaian terbaru untuk mengekspor cangkang sawit yang keempat kalinya.

Presiden Direktur PT SKY Yoshiyuki Kawamura bercerita bahwa ketika dirinya pertama kali mengunjungi Buton, dia memiliki cita-cita untuk membuat bisnis cangkang sawit dan ingin sukses di bidang ini. Kemudian sejak satu setengah tahun lalu pada awal tahun 2021, dia pun berhasil memulai bisnis ini dan membangun stockpile di Tanjung Buton.

“Sebelumnya kami telah mengekspor tiga kali ke Jepang dan beberapa negara lainnya, di mana kami memiliki berbagai pengalaman, pengetahuan dan keberhasilan sekaligus kegagalan. Dan sekarang, kami akan mengekspor untuk keempat kalinya sehingga PT SKY telah mengekspor sedikitnya 44 ribu MT cangkang sawit dalam empat kali pengapalan, katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (28/6/2022).

Permintaan ekspor cangkang sawit telah meningkat secara dramatis dibandingkan dengan beberapa tahun lalu, dan harganya juga semakin meningkat. Untuk itu, industri ekspor cangkang sawit ini memiliki prospek yang besar bagi Indonesia karena mampu meningkatkan neraca perdagangan Indonesia.

Lebih lanjut, Yoshiyuki menjelaskan bahwa cangkang sawit merupakan alternatif energi atau bahan bakar baru yang sudah diakui oleh dunia untuk menggantikan batu bara di tengah kebutuhan dekarbonisasi dan pengurangan emisi.

“Dalam masyarakat modern saat ini, semua aktivitas sangat bergantung pada energi. Di sisi lain, negara-negara di seluruh dunia mendukung keberlanjutan lingkungan global. Tujuan kami ialah ikut menjaga lingkungan global dengan mengurangi bahan bakar fosil seperti minyak dan batu bara, tuturnya.

Karena itulah kami berfokus pada cangkang sawit, yang mana merupakan bahan bakar biomassa sehingga kami bisa secara siginifikan mengurangi emisi karbon, lanjut dia.

PT Sinergi Kharisma Yuda (SKY) sendiri adalah perusahaan joint venture (JV) 2 perusahaan, yaitu Hayashiroku Co Ltd (Osaka, Jepang) dan The Sakura Green Ltd (Osaka, Jepang). Kedua perusahaan ini bersepakat untuk pengolahan dan ekspor cangkang sawit untuk memasok kebutuhan pembangkit listrik tenaga biomassa dan industri di Jepang.

“Banyak pembangkit listrik biomassa yang akan dimulai dalam 10 tahun ke depan dan akan terus meningkat di Jepang. Kami bertujuan untuk berinvestasi jangka panjang di Buton dan mengekspor cangkang sawit ke Jepang untuk waktu yang lama. Diharapkan agar hubungan kedua negara (Jepang dan Indonesia) berkembang secara signifikan di bawah hubungan saling percaya, ungkap Wakil Presiden Yamashina Masami sebagai perwakilan Hayashiroku Co.,Ltd

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Kejaksaan Agung (Kejagung) telah menetapkan empat tersangka mafia minyak goreng atau kasus dugaan tindak pidana korupsi ekspor minyak sawit mentah (CPO) dan turunannya pada bulan Januari 2021 sampai dengan Maret 2022. Yang membuat miris, salah sat...


https://www.liputan6.com/bisnis/read/4997826/ekspor-cangkang-sawit-ri-kian-mengkilap-alternatif-energi-yang-diakui-dunia

Sumber: https://www.liputan6.com/bisnis/read/4997826/ekspor-cangkang-sawit-ri-kian-mengkilap-alternatif-energi-yang-diakui-dunia
Tokoh

Graph

Extracted

companies Vidio, WhatsApp, YouTube,
ministries Kejagung, Kejaksaan, Kejaksaan Agung,
topics ekspor, Listrik, neraca perdagangan,
products Batu Bara, CPO,
nations Indonesia, Jepang,
places DKI Jakarta, SULAWESI TENGGARA,
cities Osaka,
cases korupsi, Tipikor,