Buaya 4,3 Meter Muncul Dekat Permukiman Warga Buton, Ditangkap Memakai Tali Nilon

  • 26 Juni 2022 09:36:31
  • Views: 13

PIKIRAN RAKYAT - Seekor buaya sepanjang 4,3 meter dengan berat sekira 1 ton ditemukan di dekat pemukiman warga Desa Ambuau Indah, Kecamatan Lasalimu Selatan, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Warga yang mengetahui adanya buaya besar itu kemudian berupaya menangkap dengan alat seadanya berupa tali nilon. 

Penangkapan buaya sepanjang 4,3 meter itu juga dikonfirmasi Kepala Seksi Konservasi Wilayah (SKW) I Baubau BKSDA Sultra Prihanto. 

Baca Juga: 10.000 Sembako Dibagikan Serentak Se-Jawa Barat dalam Rangka Ulang Tahun Eril Anak Ridwan Kamil

Dalam penuturannya, Prihanto membenarkan adanya laporan warga yang menangkap buaya yang sebelumnya ditemukan di bantaran sungai tak jauh dekat pemukiman. 

Menurutnya, buaya itu dikhawatirkan membahayakan masyarakat sekitar sehingga warga menangkapnya.

Mereka berinisiatif menangkap buaya tersebut dengan alat seadanya dengan tali nilon, setelah ditangkap dan dilihat dengan seadanya kemudian menghubungi kami untuk dilakukan evakuasi, tuturnya.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Bus di Tasikmalaya: Sopir Diduga Mengantuk Buat Nasib 58 Penumpang di Ujung Tanduk

Usai mendapati laporan tersebut, tim penyelamat sebanyak enam orang dari BKSDA Sultra Wilayah I Baubau kemudian diterjunkan untuk mengevakuasi buaya tersebut. 


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014840002/buaya-43-meter-muncul-dekat-permukiman-warga-buton-ditangkap-memakai-tali-nilon

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014840002/buaya-43-meter-muncul-dekat-permukiman-warga-buton-ditangkap-memakai-tali-nilon
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ridwan Kamil,
ministries BKSDA,
products sembako,
places JAWA BARAT, SULAWESI TENGGARA,
cities Tasikmalaya,
cases kecelakaan,
animals buaya,