Jalur Alternatif Bogor-Sukabumi Tertutup Longsor, Bus Damri Berhenti Beroperasi

  • 26 Juni 2022 04:48:43
  • Views: 7

Kepala Satlak BPBD Kabupaten Bogor, Yani Hasan mengatakan jalan penghubung Sukabumi dengan Kabupaten Bogor melalui jalur alternatif Leuwiliang - Cikidang, hingga kini masih terputus akibat tertutup material longsoran.

Iya jalan masih terputus karena tertutup longsor sehingga tidak bisa dilintasi kendaraan, kata Yani.

Yani menjelaskan, ada sejumlah titik longsoran tanah tebing menutup badan jalan di ruas Tanjungsari, Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor.

Sejak Kamis kemarin kami sudah mengirimkan alat berat bantuan dari Dinas PUPR dan Star Energy Geothermal Salak, kata dia.

Menurut laporan ada empat titik yang sudah berhasil ditangani yakni di Kampung Cianten Herang, Kampung Pangkalan Limus, dan Kampung Cirohani.

Namun, dirinya belum bisa memastikan kapan selesainya penyingkiran material, mengingat jumlah titik longsoran cukup banyak.

Selain itu, material longsor yang menutup landasan jalan pun cukup tebal, bahkan ada yang mencapai sepanjang 60 meter dengan ketinggian 4-5 meter.

Di Kampung Cirohani sempat ada 2 unit mobil yang terjebak longsor, tapi sudah berhasil dievakuasi pada Kamis sore, ucapnya


https://www.liputan6.com/news/read/4995557/jalur-alternatif-bogor-sukabumi-tertutup-longsor-bus-damri-berhenti-beroperasi

Sumber: https://www.liputan6.com/news/read/4995557/jalur-alternatif-bogor-sukabumi-tertutup-longsor-bus-damri-berhenti-beroperasi
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries BPBD,
bumns Perum Damri,
topics longsor,
places JAWA BARAT,
cities Bogor, Sukabumi,