Diskominfo Garut akan Bagikan STB atau Set Top Box Gratis, Simak 5 Kriteria yang Diminta

  • 23 Juni 2022 12:34:26
  • Views: 18

PIKIRAN RAKYAT - Diskominfo Garut telah mengumumkan cakupan siaran TV Digital yang baru tersedia di 27 kecamatan dari total 42 kecamatan yang ada.

Meski cakupan siaran TV Digital baru tersedia di 27 kecamatan, Kepala Diskominfo Garut, Muksin mengaku sudah mengusulkan sekitar 119 ribu Set Top Box (STB) kepada pemerintah pusat.

Menurut Kadiskominfo Garut, usulan 119 ribu STB akan ditujukan untuk masyarakat kurang mampu yang di wilayah itu.

Baca Juga: Profil Michael Krmencik, Pemain Baru Persija Jakarta Pernah Main di Euro 2020

Memang kami juga sudah mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk STB khusus bantuan masyarakat yang miskin sebanyak 119 ribu, tapi direalisasi atau tidaknya belum ada informasi (lebih lanjut), ucap Muksin dalam pernyataan, belum lama ini.

Diketahui, STB merupakan salah satu alat yang berfungsi mengubah sinyal digital menjadi gambar dan suara yang ditampilkan dalam TV Analog biasa.

Lebih lanjut, Muksin menyebutkan 27 kecamatan di Garut yang sudah mendapat siaran TV Digital, yakni Cikajang, Cisurupan, Bayongbong, Sukaresmi, Samarang, Pasirwangi, Garut Kota, Tarogong Kidul, Tarogong Kaler, Sukawening, dan Karangtengah.

Baca Juga: Puluhan Bangkai Kambing Mengapung di Sungai Serang Semarang, Polisi Kantongi Identitas Pembuang

Kemudian berikutnya, Kecamatan Cibatu, Kadungora, Leles, Cigedug, Cilawu, Karangpawitan, Sucinaraja, Wanaraja, Pangatikan, Limbangan, Kersamanah, Leuwigoong, Cibiuk, Malangbong, Selaawi, dan Banyuresmi.


https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-014813511/diskominfo-garut-akan-bagikan-stb-atau-set-top-box-gratis-simak-5-kriteria-yang-diminta

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-014813511/diskominfo-garut-akan-bagikan-stb-atau-set-top-box-gratis-simak-5-kriteria-yang-diminta
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries Polisi,
events Euro 2020,
places BANTEN, DKI Jakarta, JAWA BARAT, JAWA TENGAH,
cities Garut, Semarang, Serang,
animals Kambing,
sportclubs Persija Jakarta,