Forum Bisnis B20: Kolaborasi Antar Sektor Jadi Kunci Percepat Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi

  • 21 Juni 2022 13:06:32
  • Views: 9

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Indonesia memegang peran penting mendorong kebijakan dunia yang mengedepankan kolaborasi berbagai pihak sebagai kunci untuk mewujudkan ekonomi dunia yang inklusif, termasuk menyertakan UMKM dalam rantai nilai global.

Hal ini menjadi isu bahasan para anggota forum bisnis B20, utamanya di gugus tugas investasi dan perdagangan (Trade and Investment Task Force), sejalan dengan fokus pembahasan forum G20 tahun 2022 yang dipimpin Indonesia.

Co-Chair Trade & Investment Task Force B20 2022 Dr. Juan José Daboub mengatakan, pandemi Covid-19 yang berlangsung selama dua tahun ini memberikan dampak yang sangat besar bagi perekonomian di berbagai negara, termasuk di Indonesia.

Baca juga: Menyelisik Peran Penting Perempuan dalam Pemulihan Ekonomi Global Lewat B20 WiBAC

Untuk pertama kalinya di ajang G20, Indonesia memiliki kesempatan untuk membentuk kebijakan perekonomian dunia yang inklusif, dengan menyertakan keterlibatan semua pihak, termasuk dalam membantu UMKM.

Dr. Daboub yang pernah menjabat sebagai Managing Director World Bank pada 2006-2010 menilai, Indonesia memiliki modal kuat untuk memimpin pembahasan terkait pemulihan ekonomi, di berbagai forum internasional. Indonesia terbukti berhasil melewati krisis pandemi Covid-19 dan mampu bangkit serta pulih lebih cepat dibandingkan banyak negara lain, sehingga mendapatkan apresiasi dari Bank Dunia (World Bank). 

Sepanjang tahun 2021, pertumbuhan PDB Indonesia naik menjadi 3,7 persen. Bahkan di tahun 2022 ini, Bank Dunia memperkirakan, pertumbuhan PDB Indonesia akan meningkat lagi menjadi 5,2 % .

Keberhasilan itu, lanjut Dr. Daboub, tidak terlepas dari peran pemerintah dalam pengelolaan ekonomi makro yang baik serta pelaksanaan Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

“Kebijakan makroekonomi dan fiskal Indonesia bisa menjadi contoh bagi negara-negara lain karena mencerminkan fleksibilitas untuk beradaptasi tanpa mengganggu disiplin selama bertahun-tahun, tegas Dr. Daboub yang juga merupakan Anggota Dewan Direksi Phillip Morris International (PMI).

Baca juga: Menko Airlangga di Forum B20: Teknologi, Market dan Green Financing Komponen Penting Transisi Energi

Saat ini sejumlah task force B20 tengah merampungkan pembahasan rekomendasi kebijakan untuk disampaikan kepada G20. Forum B20 yang terdiri dari berbagai perusahaan skala internasional ini merupakan salah satu engagement group dari G20.


https://www.tribunnews.com/bisnis/2022/06/21/forum-bisnis-b20-kolaborasi-antar-sektor-jadi-kunci-percepat-pemulihan-ekonomi-pasca-pandemi

Sumber: https://www.tribunnews.com/bisnis/2022/06/21/forum-bisnis-b20-kolaborasi-antar-sektor-jadi-kunci-percepat-pemulihan-ekonomi-pasca-pandemi
Tokoh



Graph

Extracted

persons Arifin,
ministries gugus tugas,
ngos PMI, World Bank,
topics Pemulihan Ekonomi Nasional,
products UMKM,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cases covid-19,