Jokowi Hadiri Temu Raya Alumni Kartu Prakerja di Sentul

  • 17 Juni 2022 16:58:47
  • Views: 2

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku senang lantaran Program Kartu Prakerja yang telah berlangsung 2 tahun bisa berjalan dengan baik. Hal itu terlihat dari antusiasme masyarakat Indonesia saat mendaftar, tercatat ada 115 juta orang hingga gelombang ke-32.

“Saya sangat senang sekali terhadap program Kartu Prakerja, dan saya sangat apresiasi yang daftar sudah 115 juta (orang) yang terverifikasi 84 juta (orang) yang diterima 12,8 juta. Besar sekali, angka yang tidak kecil 12,8 juta orang, kata Jokowi dalam dalam acara Temu Raya Alumni Program Kartu Prakerja, yang dilaksanakan Hybrid, di Sentul International Convention Centre, Bogor, Jumat (17/6/2022).

Jokowi menceritakan kepada alumni Kartu Prakerja, program tersebut pertama kali diimplementasikan saat awal pandemi. Kendati begitu, program kartu prakerja bisa berjalan dengan baik karena menggunakan platform digital.

“Saat itu saya ingat awal Maret, kita masuk yang namanya covid-19 pertama kali. Kemudian satu bulan setelah itu 11 April dimulai, saat suasana covid-19. Bagaimana menyiapkan sebuah program tapi suasananya PSBB. Apakah bisa cara-cara ini kita lakukan jika kita tidak menggunakan platform digital, enggak mungkin, ujarnya.

Menurutnya melalui platform digital, penyaluran uang peserta Kartu Prakerja bisa langsung diterima melalui rekening masing-masing peserta. Sehingga mekanismenya terbilang mudah dan cepat.

“Saya senang tidak ada yang lewat uang itu ke Kementerian atau Provinsi, Kabupaten/kota, ini langsung dari Menteri Keuangan transfer langsung ke peserta. Platform seperti ini hanya bisa dihasilkan anak muda, orangtua seperti saya tidak mungkin bisa menghasilkan platform ini, ujarnya.

Lebih lanjut, Jokowi pun berbincang dengan beberapa alumni Kartu Prakerja, membahas terkait pengalaman dan manfaat yang diperoleh alumni selama mengikuti program tersebut.

“Jadi, tahu soal kartu prakerja dari mana? Mendaftarnya seperti apa, dan pelatihannya apa yang dipilih, tanya Jokowi ke alumni kartu prakerja.

“Saya tahunya dari internet. Kebetulan melihat itu saya tergerak untuk mencoba. Saya mencoba dari gelombang 1 tapi lulusnya di gelombang 13, jawab Dhea dari Flores, NTT.

Mendengar jawaban tersebut, Presiden Jokowi menegaskan, bahwa program kartu prakerja itu tidak sembarangan dalam menentukan pesertanya.

“Artinya betul-betul terseleksi, tidak sembarang bisa masuk. Nyatanya daftar gelombang 1 keterima gelombang 13, pungkas Jokowi.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Maraknya praktik perjokian Kartu Prakerja, Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto menegaskan, pelaku perjokian Kartu Prakerja adalah perbuatan kriminal, dan diancam hukuman pidana.


https://www.liputan6.com/bisnis/read/4989243/jokowi-hadiri-temu-raya-alumni-kartu-prakerja-di-sentul

Sumber: https://www.liputan6.com/bisnis/read/4989243/jokowi-hadiri-temu-raya-alumni-kartu-prakerja-di-sentul
Tokoh





Graph

Extracted

persons Airlangga Hartarto, joko widodo,
companies ADA, WhatsApp,
topics Kartu Prakerja, Prakerja, PSBB,
products Kartu Pra Kerja,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT, NUSA TENGGARA TIMUR,
cities Bogor,
cases covid-19,
musicclubs APRIL,