Cerita Pedagang Kopi di Tebet Eco Park, Berjualan Sejak Masih Taman Honda

  • 17 Juni 2022 12:03:50
  • Views: 6

TEMPO.CO, Jakarta - Suasana kawasan sekitar Tebet Eco Park pada Kamis siang terlihat sepi setelah taman itu ditutup sementara hingga akhir Juni 2022.  Tidak terlihat motor pengunjung yang sebelumnya berjejer di depan pintu utama taman tersebut.

Pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan juga bisa dihitung dengan jari. Padahal sebelumnya, lapak PKL berderet di depan taman yang ramai dikunjungi masyarakat sampai malam hari itu.

Rini (40) seorang pedagang kopi yang sudah 3 tahun berdagang di depan Taman Honda yang sekarang dikenal dengan sebutan Tebet Eco Park. Sebelum diresmikan sebagai Tebet Eco Park, ruang terbuka hijau (RTH) itu bernama Taman Honda.    

Pada saat Tebet Eco Park dibuka, antusiasme masyarakat sangat tinggi. Setiap hari tempat itu sangat ramai, terutama akhir pekan dan hari libur.

Bersamaan dengan keramaian pengunjung, tempat itu kian semrawut dengan hadirnya oknum parkir liar dan para PKL yang berjualan di sekitar kawasan tersebut.

Seorang pedagang kopi yang sudah 3 tahun berdagang di depan Taman Honda yang sekarang dikenal sebagai Tebet Eco Park, Kamis 16 Juni 2022. TEMPO/Annisa Apriliyani

PKL yang berjualan di sekitaran taman sudah diusir oleh Satpol PP, tetapi mereka masih keukeuh. Kalau Satpol PP pergi para PKL dateng, kata Rini saat ditemui, Kamis 16 Juni 2022.

Selanjutnya dapat izin berjualan dari kantor DPP Hanura... 


https://metro.tempo.co/read/1602887/cerita-pedagang-kopi-di-tebet-eco-park-berjualan-sejak-masih-taman-honda

Sumber: https://metro.tempo.co/read/1602887/cerita-pedagang-kopi-di-tebet-eco-park-berjualan-sejak-masih-taman-honda
Tokoh



Graph

Extracted

persons Muhammad,
ministries Pemprov DKI Jakarta, Satpol PP,
parties Hanura,
fasums RTH,
products PKL,
places DKI Jakarta,
cities Tebet,
brands Honda,