PPDB SMA/SMK Jateng Dibuka Hari Ini, Ganjar Minta Ortu Nggak Sibuk Titip-titip

  • 15 Juni 2022 19:02:45
  • Views: 15

RM.id  Rakyat Merdeka - Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK Negeri di Jawa Tengah (Jateng), resmi dibuka pada hari ini.

Pendaftaran online dapat dilakukan pada 15-28 Juni mendatang.

Pembukaan PPDB dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, saat meresmikan SMAN Tawangmangu, Karanganyar, Rabu (15/6).

Ganjar juga langsung memantau proses PPDB yang dilakukan di sekolah itu.

Berita Terkait : Pagi Ini, Mata Uang Garuda Naik Tipis

“PPDB sudah kita mulai. Silakan anak-anak bisa mendaftar. Hari ini saja, sudah 1.300-an yang mendaftar secara online, kata Ganjar.

Dia mewanti-wanti pada orangtua dan siswa, agar menjaga integritas. Semua proses harus dilakukan dengan baik dan benar tanpa ada kecurangan.

“Mari kita dampingi anak-anak kita, jaga integritas. Nggak usah titip-titip. Lakukan semuanya dengan benar, sehingga anak merasa layak belajar di sekolah itu, tegasnya.

Dalam PPDB SMA/SMK Negeri tahun ini, Ganjar menyebut, semua layer sudah disiapkan.

Berita Terkait : Karena Dua Hal Ini, Biaya Proyek LRT Bengkak 2,6 T

Untuk SMA, ada jalur zonasi sebanyak 55 persen, jalur prestasi 20 persen, jalur afirmasi 20 persen, yang terdiri dari siswa miskin 13 persen, anak tenaga kesehatan 3 persen, anak panti 2 persen dan anak yatim/piatu akibat Covid-19 sebanyak 2 persen.

Selain itu, juga ada jalur perpindahan orangtua sebesar 5 persen.

Sementara untuk SMK Negeri, dibuka jalur prestasi 75 persen, afirmasi 15 persen, dan jarak terdekat 10 persen.

Seluruh layer kita buat, mereka yang jarak, prestasi, pindah, yatim piatu, jalur afirmasi semua sudah ada. Mari manfaatkan semua yang ada di situ. Akan kita kawal terus, yang tidak tahu boleh bertanya, jelas Ganjar.

Berita Terkait : Cek PTM Di Sekolah, Ganjar Minta Jarak Siswa Dan Prokes Tetap Diperhatikan

Terkait hal tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jateng, Uswatun Hasanah mengatakan, proses PPDB SMA/SMK Negeri di Jateng akan ditutup pada 1 Juli mendatang. Hasilnya, akan diumumkan pada 4 Juli 2022.

“Tahun ini, kuota PPDB SMA/SMK Negeri Jateng berjumlah 217.781 siswa. Hanya mencakup 41,6 persen dari total lulusan SMP sederajat di Jateng, ucap Uswatun. ■


https://rm.id/baca-berita/nasional/128585/ppdb-smasmk-jateng-dibuka-hari-ini-ganjar-minta-ortu-nggak-sibuk-titiptitip
 

Sumber: https://rm.id/baca-berita/nasional/128585/ppdb-smasmk-jateng-dibuka-hari-ini-ganjar-minta-ortu-nggak-sibuk-titiptitip
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ganjar Pranowo,
companies ADA,
bumns Garuda Indonesia,
topics PPDB, PTM,
places JAWA TENGAH,
cities Karanganyar,
cases covid-19,