Mabes Polri tak Tinggal Diam Roy Suryo Unggah Stupa Mirip Jokowi, Silahkan Artikan Sendiri

  • 15 Juni 2022 04:41:35
  • Views: 4

POJOKSATU.id, JAKARTA – Unggahan foto stupa mirip Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diunggah Roy Suryo melalui akun Twitter pribadinya berbuntut panjang.


Bahkan, Mabes Polri memastikan tidak akan tinggal diam.

Saat ini, Mabes Polri tengah melakukan pendalaman dan penyelidikan terkait foto stupa mirip Jokowi yang viral setelah diunggah Roy Suryo itu.


Kepastian itu disampaikan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo, kepada wartawan, Selasa (14/6/20220.

“Sedang didalami dan profiling oleh Direktorat Siber Bareskrim Polri, ungkap Dedi Prasetyo.

Dedi pun mengimbau masyarakat agar bijak dalam menggunakan sosial media dengan menghormati hak-hak orang lain.

BACA: Unggah Stupa Mirip Presiden Jokowi, Siap-siap Roy Suryo Bakal Dipolisikan

“Dalam menggunakan medsos harus bijak, menghormati hak-hak orang lain, menjaga toleransi dan persatuan serta kesatuan, imbaunya.

Selain itu, perlu diingat bahwa unggahan itu bisa berujung pidana jika memang ditemukan adanya pelangggaran.

Apalagi, media sosial juga meninggalkan jejak digital yang bisa dijadikan bukti dalam proses hukum.

“Karena jejak digital bisa dijadikan bukti dalam proses hukum sebagaimana diatur dalam Undang-Undang ITE, tandas Dedi Prasetyo.

Untuk diketahui, foto stupa yang diedit dengan wajah Presiden Jokowi viral setelah diunggah Roy Suryo melalui akun Twitter pribadinya.

Namun setelah ramai, Roy Suryo buru-buru menghapus cuitannya itu.

BACA: Siap-siap Pelaku Pengedit Stupa Borobudur Mirip Jokowi Diburu Polisi, Katanya : Ingat, Media Sosial Dapat Meninggalkan Jejak Digital

Akan tetapi, foto tangkapan layar unggahan Roy Suryo itu sudah banyak didapat netizen yang mengunggah ulang di media sosial sehingga menjadi jejak digital.

Roy Suryo dalam klarifikasinya tak mau disalahkan atas unggahan yang dibuat dengan jempolnya sendiri itu.

“Biar semakin jelas (& tidak ada lagi BuzzerRp yg memprovokasi murahan), ini Kronologi Meme2 tsb, cuit Roy Suryo.

Pakar telematika itu lantas menyebutkan akun-akun media sosial yang ditudingnya sebagai yang pertama mengunggah foto stupa mirip Jokowi.

“Meme pertama diuggah @IrutPagut 07/06/22 09.36. Diunggah kembali @NewOpang 09/06/22 08.05. Meme satunya diunggah @fly_free_DY 10/06/22 17.25, tulis Roy Suryo.

BACA: Roy Suryo ‘Pamer’ WA dari Mega Bahas Ruhut Sitompul : Siap

Untuk melengkapinya, Roy Suryo juga menunggah tangkapan layar unggahan stupa mirip Jokowi unggahan akun-akun yang sudah ia sebutkan. (ruh/pojoksatu)


https://pojoksatu.id/news/berita-nasional/2022/06/15/mabes-polri-tak-tinggal-diam-roy-suryo-unggah-stupa-mirip-jokowi-silahkan-artikan-sendiri/

Sumber: https://pojoksatu.id/news/berita-nasional/2022/06/15/mabes-polri-tak-tinggal-diam-roy-suryo-unggah-stupa-mirip-jokowi-silahkan-artikan-sendiri/
Tokoh









Graph