[UPDATE] Kasus COVID-19 Global Sentuh 540,8 Juta, AS Tetap Tertinggi

  • 14 Juni 2022 08:29:34
  • Views: 14

Jakarta, IDN Times - Kasus positif COVID-19 di dunia masih terus bertambah tiap harinya. Berdasarkan data dari World O Meter, hingga Selasa (14/6/2022) pukul 07.10 WIB, ada 540.872.228 kasus positif COVID-19 secara global.

Dari jumlah itu, angka kematian akibat virus corona juga terus mengalami pertambahan hingga mencapai 6.332.149 kasus atau satu persen dari total kasus secara keseluruhan. Di sisi lain, kasus sembuh pun juga terus menunjukkan tren meningkat menjadi 516.127.981 orang.

1. Sebanyak 36.150 orang masih berada dalam kondisi kritis akibat COVID-19

[UPDATE]Ilustrasi pasien COVID-19. (ANTARA FOTO/Adeng Bustomi)

Dari total 540,8 juta kasus positif COVID-19, sebanyak 18.412.098 di antaranya merupakan kasus aktif. Sementara itu, sebanyak 522.460.130 kasus COVID-19 dianggap selesai akibat kematian atau kesembuhan.

Sebanyak 99,8 persen atau 18.375.948 penderita COVID-19 saat ini bergejala dan kondisi ringan. Sementara itu, 0,2 persen sisanya atau sebanyak 36.150 kasus ada dalam kondisi serius atau kritis.

Baca Juga: [UPDATE] Kasus COVID-19 Tambah 591, DKI Jakarta Terbanyak

2. Negara dengan kasus COVID-19 terbanyak

[UPDATE]Seorang anggota staf kebersihan Gedung Putih menyemprot ruang arahan pada malam Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali dari Walter Reed Medical Center setelah terkena penyakit virus korona (COVID-19), di Washington, Amerika Serikat, Senin (5/10/2020) (ANTARA FOTO/REUTERS/Erin Scott)

Adapun lima besar negara di dunia dengan total kasus positif COVID-19 terbanyak masih ditempati oleh Amerika Serikat (AS), India, Brasil, Prancis, dan Jerman.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

AS tetap menjadi negara dengan total kasus COVID-19 terbanyak, yakni dengan 87.373.515. Kemudian India di tempat kedua dengan 43.235.241 kasus, lalu Brasil dengan 31.497.038 kasus, Prancis sebanyak 29.858.393 kasus, dan Jerman sebanyak 26.886.447 kasus.

Di wilayah Asia, Korea Selatan menjadi negara kedua setelah India yang memiliki total kasus virus corona terbanyak, yakni 18.229.288. Disusul, Vietnam sebanyak 10.732.429 kasus, dan Jepang dengan total 9.051.732.

3. Tiga negara dengan penambahan kasus harian dan kematian paling tinggi

[UPDATE]Ilustrasi Suasana Taipei, Taiwan (IDN Times/Vanny El-Rahman)

Taiwan, Brasil, dan Jerman keluar menjadi tiga besar negara dengan penambahan kasus harian COVID-19 terbanyak. Masing-masing bertambah 45,1 ribu kasus, 40,1 ribu, dan 38,6 ribu.

Kemudian, Taiwan juga menjadi negara dengan tingkat kematian harian tertinggi akibat COVID-19. Sementara Prancis dan AS duduk di peringkat kedua serta ketiga sebagai negara dengan jumlah kematian harian tertinggi akibat COVID-19

Tercatat ada 109 orang meninggal akibat COVID-19 di Taiwan dalam waktu sehari kemarin. Adapun Prancis mencatat adanya penambahan kematian baru akibat COVID-19 sebanyak 92 orang per Senin, 13 Juni 2022. Kemudian disusul dengan AS sebanyak 67 orang yang meninggal.

Satuan Tugas Penanganan COVID-19 RI menggelar kampanye 5M untuk menyetop penyebaran virus corona, yakni menjaga jarak, menggunakan masker, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas, dan mencuci tangan menggunakan sabun serta air mengalir demi mencegah penularan virus tersebut.

Jika protokol kesehatan ini dilakukan dengan disiplin, maka diharapkan dapat memutus mata rantai penularan COVID-19. Oleh karenanya, menjalankan gaya hidup 5M akan melindungi diri sendiri dan orang di sekitar kita.

Baca Juga: Kasus COVID-19 Harian RI Masih Rendah Dibanding Negara Lain


https://www.idntimes.com/news/world/ridwan-aji-pitoko-1/update-kasus-covid-19-global-sentuh-5408-juta-as-tetap-tertinggi

Sumber: https://www.idntimes.com/news/world/ridwan-aji-pitoko-1/update-kasus-covid-19-global-sentuh-5408-juta-as-tetap-tertinggi
Tokoh



Graph