Pohon Tumbang di Jalan KH Abdullah Bin Nuh Bogor Usai Hujan deras

  • 14 Juni 2022 00:48:33
  • Views: 11

BOGOR - Hujan deras dan angin kencang membuat pohon tumbang di Jalan KH Abdullah Bin Nuh, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini.

Pantauan MNC Portal, terlihat ranting pepohonan dan daun berserakan di sepanjang jalan tersebut tertiup angin kencang. Ada yang sudah dibersihkan, tetapi ada juga yang masih tersangkut di atas kabel.

Masih di jalan tersebut, terdapat satu titik pohon berukuran besar yang tumbang tepatnya dekat pintu masuk Yasmin Sektor 5. Tim gabungan sudah di lokasi untuk memindahkan pohon yang melintang karena sempat menimbulkan kemacetan panjang.

Untuk saat ini titik pohon tumbang ada di depan Sektor Yasmin 5, depan RS Hermina, Taman Cimanggu, dan sama yang di dalam depan bundearan Yasmin, kata Petugas BPBD Kota Bogor Heru kepada MNC Portal di lokasi, Senin (13/6/2022).

Tumbangnya pohon itu dikarenakan intensitas hujan yang tinggi ditambah angin kencang sekira pukul 15.30 WIB sore tadi. Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini.

Menurut laporan warga sekitar hujan intensitas cukup besar dan angin kencang. Kita juga langsung meluncur. Tanpa korban semua Alhamdulilah. Rata-rata menutupi bahu jalan, pungkasnya.

(aky)


https://megapolitan.okezone.com/read/2022/06/13/338/2610823/pohon-tumbang-di-jalan-kh-abdullah-bin-nuh-bogor-usai-hujan-deras?page=1

Sumber: https://megapolitan.okezone.com/read/2022/06/13/338/2610823/pohon-tumbang-di-jalan-kh-abdullah-bin-nuh-bogor-usai-hujan-deras?page=1
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA, MNC,
ministries BIN, BPBD,
topics pohon tumbang,
places JAWA BARAT,
cities Bogor,
cases Kemacetan,