Sambangi Kabupaten Kampar, Forum Pekanbaru Kota Bertuah Bagikan Puluhan Alquran ke Anak-anak

  • 13 Juni 2022 15:57:54
  • Views: 4

BANGKINANG - Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB), kembali melaksanakan kegiatan sosial. Kali ini Forum yang dikenal mealalui media sosial Facebook tersebut menyerahan bantuan Alquran ke puluhan anak-anak di Dusun ll Solok, Desa Pulau Payung, Kecamatan Rumbio, Kabupaten Kampar.

Kegiatan tersebut, dilaksankan pada Minggu (12/6/2022). Dalam keteranganya, Ketua Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB) Masril mengatakan, bantuan Alquran tersebut langsung diserahkan kepada 60 anak-anak mengaji di desa tersebut.

Alhamdulillah untuk kesekian kalinya, kami Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB) kembali membagikan kitab suci Alquran. Harapan kami, semoga bantuan ini bisa bermanfaat, dan barokah, ujar Masril kepada GoNews.co.

Alquran yang dibagikan oleh Forum Pekanbaru Kota Bertuah ini kata Masril, adalah sumbangan dari anggota DPD/MPR, Misharti.

Saat penyerahan Alquran tersebut kata Masril, juga disaksikan langsung oleh Kepala Dusun setempat yakni Khairil Asri dan Kepala Desa Pulau Payung Supriadi, beserta ninik mamak, pemuda dan masyarakat Dusun ll Solok.

Adapun yang menyerahkan bantuan tersebut, yakni Penasehat Forum Pekanbaru Kota Bertuah Fawny Razak yang didampingi Ketua Bidang Sosial FPKB Yenni Watri Sari. Uacapan syukur juga diungkapkan Fawny Razak. Alhamdulillah hari ini kami dari Forum Pekanbaru Kota Bertuah kembali membagikan Alquran untuk anak- anak mengaji di Desa Dusun ll Solok. Semoga Alquran yang dibagikan ini dapat bermanfaat, ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dusun ll Solok, Khairil Asri mengaku gembira dan terharu. Kami mewakili warga Dusun ll Solok mengucapkan terimakasih kepada Forum Pekanbaru Kota Bertuah. Kami juga terharu sekali, mudah-mudahan bantuan ini menjadi amal jariyah dan Allah lah nanti yang akan membalas kebaikan bapak ibu semua, tukasnya.***


https://www.gonews.co/berita/baca/2022/06/12/sambangi-kabupaten-kampar-forum-pekanbaru-kota-bertuah-bagikan-puluhan-alquran-ke-anakanak

Sumber: https://www.gonews.co/berita/baca/2022/06/12/sambangi-kabupaten-kampar-forum-pekanbaru-kota-bertuah-bagikan-puluhan-alquran-ke-anakanak
Tokoh

Graph

Extracted

companies Facebook,
ministries DPD, MPR RI,
places RIAU, SULAWESI UTARA, SUMATERA BARAT,
cities Pekanbaru, Solok,