Wagub DKI soal Parkir Liar Tebet Eco Park: Perlu Tambah Tempat Parkir

  • 13 Juni 2022 15:24:51
  • Views: 11

Jakarta -

Membeludaknya jumlah pengunjung di Tebet Eco Park, Jakarta Selatan, saat akhir pekan diikuti munculnya parkir liar. Nantinya Pemprov DKI Jakarta bakal menambah kantong parkir yang ada di lokasi tersebut.

Itu artinya perlu ada penambahan parkir, nanti kita akan cari solusinya ya. Memang kan kalau ada peningkatan di luar kebiasaan kan sekarang Tebet kalau bagus semakin tinggi peminat yang datang ke sana sehingga kebutuhan parkir juga semakin besar, semakin tinggi. Tentu akan kita sesuaikan, ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Kantor Balai Kota DKI, Senin (13/6/2022).

Selain itu, dia mengatakan, dalam situasi seperti ini, banyak orang yang memanfaatkan kesempatan. Salah satunya dengan membuka lahan parkir liar.

Tentu yang paling penting kita minta masyarakat gunakan transportasi publik untuk mengurangi kendaraan pribadi, ucap Riza.

Menangani hal tersebut, besok Pemprov DKI bersama dinas terkait, khususnya Dinas Perhubungan, akan mengadakan rapat untuk mencari solusinya.

Iya (akan dilakukan rapat) nanti kita liat situasinya sesuai dengan waktunya nanti, kata Riza.

Diberitakan sebelumnya, Tebet Eco Park ramai dikunjungi warga pagi ini. Para pedagang kaki lima juga membanjiri ruas jalan sepanjang kawasan Tebet Eco Park.

Diberitakan sebelumnya, parkir liar kendaraan menjalar di sekitar Tebet Eco Park, Jakarta Selatan, siang kemarin (12/6). Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) turun tangan menindak sejumlah kendaraan yang menggunakan badan jalan dan trotoar di sekitar lokasi.

Pantauan detikcom di lokasi, Minggu (12/6), pukul 14.30 WIB, kendaraan sepeda motor memenuhi hampir setengah badan jalan di Jalan Tebet Barat. Sementara kendaraan roda empat tampak terparkir liar di area halaman Rusun Tebet.

Petugas Dishub terlihat terjun langsung ke lokasi menindak sejumlah kendaraan yang parkir liar. Petugas terlihat mengempiskan roda sepeda motor dengan cara mencabut pentil.

(aud/aud)

https://news.detik.com/berita/d-6124838/wagub-dki-soal-parkir-liar-tebet-eco-park-perlu-tambah-tempat-parkir

Sumber: https://news.detik.com/berita/d-6124838/wagub-dki-soal-parkir-liar-tebet-eco-park-perlu-tambah-tempat-parkir
Tokoh



Graph

Extracted

persons A Riza Patria,
companies ADA,
ministries Pemprov DKI Jakarta,
products PKL,
places DKI Jakarta,
cities Tebet, Tebet Barat,
transportations sepeda,