Warga Jakarta Harus Waspada, Banjir Rob Siap Melanda!

  • 12 Juni 2022 06:30:13
  • Views: 9

Jakarta, IDN Times - Warga Jakarta diminta mewaspadai peringatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Tanjung Priok, Jakarta Utara tentang potensi banjir pesisir (rob) pada 11-17 Juni 2022.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan, warga Jakarta khususnya yang berada di wilayah pesisir harus mewaspadai peringatan BMKG tersebut.

Kami mengimbau masyarakat di wilayah pesisir DKI Jakarta untuk waspada terhadap peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum yang berpotensi menyebabkan banjir pesisir, kata Isnawa di Jakarta, Sabtu (11/6/2022).

1. Wilayah yang Berpotensi Banjir Rob

WargaANTARA FOTO/Reno Esnir

Isnawa mengatakan, beberapa wilayah yang harus waspada dengan peringatan tersebut adalah Pademangan, Penjaringan, Pelabuhan Sunda Kelapa, dan Kepulauan Seribu.

Wilayah-wilayah tersebut merupakan kawasan pesisir Ibu Kota yang kerap kali terdampak banjir rob apabila air laut pasang.

Baca Juga: BMKG: Waspada Banjir Rob di Pesisir Jakarta hingga 17 Juni 2022

2. Bumi Masuki Fase Bulan Purnama

WargaPixabay/Larisa-K

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Berdasarkan keterangan BMKG, kata dia, selama periode yang diprediksi akan banjir rob tersebut, bumi memasuki fase bulan purnama.

Hal itu juga bersamaan dengan perigee atau jarak terdekat bulan ke bumi sehingga menyebabkan peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum.

Baca Juga: Anies: Formula E Tak Pakai Pawang Hujan, tapi Kerja Sama dengan BMKG

3. Masyarakat Harus Pantau Informasi

Wargagizmologi.id/Bambang Dwi A

Oleh karena itu, Isnawa pun mengingatkan masyarakat ahar terus memantau informasi terkini tentang potensi banjir rob tersebut. Masyarakat bisa mengecek laman bpbd.jakarta.go.id/gelombanglaut untuk mengetahui informasinya.

Selain itu, masyarakat juga diminta segera menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112 apabila menemukan keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan.

Masyarakat diimbau selalu waspada dan siaga untuk mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut dan memperhatikan peringatan informasi cuaca maritim dari BMKG, kata dia.

Beberapa sumber yang bisa dipantau untuk mendapatkan peringatan dini tentang banjir rob adalah Call Center BMKG Maritim Tanjung Priok, 0813 1676 0711; Facebook, Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Priok; Instagram, @bmkgpriok, @infobmkg, @bmkgmaritim; Twitter, @bmkgpriok @infobmkg, dan website; maritim.bmkg.go.id.

 


https://www.idntimes.com/news/indonesia/deti-mega-purnamasari/warga-jakarta-harus-waspada-banjir-rob-siap-melanda

Sumber: https://www.idntimes.com/news/indonesia/deti-mega-purnamasari/warga-jakarta-harus-waspada-banjir-rob-siap-melanda
Tokoh





Graph

Extracted

persons Anies Baswedan, Isnawa Adji,
companies Facebook, Instagram, Twitter,
ministries BMKG, BPBD,
topics Banjir, Banjir ob,
products emas,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA TENGAH,
cities Angke, Kepulauan Seribu, Pademangan, Penjaringan, Semarang, Tanjung Priok,
cases covid-19,