Harga Tiket LRT Palembang Rp 25.000 untuk Sebulan, Menhub: Jangan Dilihat Saja

  • 11 Juni 2022 15:04:24
  • Views: 13

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbau masyarakat Palembang, khususnya mahasiswa dan pelajar untuk menggunakan LRT sebagai moda transportasi sehari-hari. 

Bahkan kami memberikan kemudahan bagi pelajar dan mahasiswa. Kita hanya memungut Rp 25.000 satu bulan, ujar Budi Karya dalam tayangan YouTube Kementerian Perhubungan, dikutip pada Sabtu, 11 Juni 2022.

Pemerintah, kata Budi Karya, ingin masyarakat lebih sering menggunakan transportasi umum, khususnya LRT. Sebab, standar kota yang bagus adalah penggunaan angkutan umum oleh masyarakatnya. Pasalnya, selain menghindari kemacetan juga mengurangi polusi 

Nah oleh karenanya kita harapkan tidak macet dan udara Palembang jadi lebih bagus, ujarnya.

Ia juga turut mengapresiasi gerakan nasional yang dimotori oleh Gubernur Sumatera Selatan yang mengajak masyarakat kembali menggunakan transportasi umum.

Menurut dia, LRT Palembang merupakan salah satu alat transportasi umum yang sama baiknya dengan kota besar-kota besar di dunia. Oleh karena itu, LRT tersebut harus digunakan dan dirawat agar masyarakat dapat mempunyai rasa memiliki terhadap moda transportasi tersebut.

Digunakan, jangan cuma dilihat saja. Karena utilisasi itu akan membawa manfaat, kata Budi.

Adapun program tiket LRT Palembang seharga Rp 25 ribu sebulan untuk pelajar dan mahasiswa  telah menaikkan penumpang hingga 2 kali lipat di bulan Mei lalu. Bagi pelajar dan mahasiswa yang ingin memanfaatkan program tersebut dapat langsung mendaftarkan kartu berlangganan di stasiun dengan melampirkan salinan kartu pelajar atau mahasiswa. 

Baca: Wall Street Anjlok Usai Pengumuman Inflasi AS Capai Rekor Tertinggi Sejak 1981

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.


https://bisnis.tempo.co/read/1600764/harga-tiket-lrt-palembang-rp-25-000-untuk-sebulan-menhub-jangan-dilihat-saja

Sumber: https://bisnis.tempo.co/read/1600764/harga-tiket-lrt-palembang-rp-25-000-untuk-sebulan-menhub-jangan-dilihat-saja
Tokoh



Graph

Extracted

persons Budi Karya Sumadi,
companies Google, PT Kereta Api Indonesia, Wall Street, YouTube,
ministries Kemenhub, Kementerian Perhubungan,
organizations API,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, SUMATERA SELATAN,
cities Palembang,
cases Kemacetan,
musicclubs APRIL,