Volkswagen Tawarkan PHK Karyawan di Rusia

  • 10 Juni 2022 11:04:42
  • Views: 12

TEMPO.CO, JakartaVolkswagen (VW) menawarkan uang pesangon bagi karyawan di pabrik perakitan mobil di Nizhny Novgorod, Rusia, yang bersedia berhenti alias PHK secara sukarela.

Menurut juru bicara Volkswagen, tawaran kompensasi finansial dan asuransi kesehatan hingga akhir 2022 tersebut disiapkan untuk sekitar 200 orang. 

Serikat pekerja, seperti dikutip Kommersant, mengatakan bahwa karyawan yang menyetujui tawaran PHK sukarela sebelum 17 Juni akan menerima gaji selama enam bulan.

Mengutip Reuters hari ini, Jumat, 10 Juni 2022, VW mengumumkan pada Maret lalu bahwa produksi mobil di pabrik Kaluga dan Nizhny Novgorod akan ditangguhkan hingga pemberitahuan lebih lanjut. Kondisi itu disebabkan sanksi Barat menyusul perang Rusia Ukraina, Bahkan ekspor kendaraan ke Rusia pun akan segera dihentikan.

Berdasarkan situs Volkswagen Group Rusia, perusahaan Jerman itu adalah pemilik pabrik mobil VW di Kaluga yang mempekerjakan sekitar 4.200 orang. Sedangkan pabrik mobil Nizhny Novgorod adalah milik GAZ Group yang dikontrak untuk merakit beberapa model mobil.

BacaVolkswagen Prediksi Krisis Chip Semikonduktor Hingga 202

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto


https://otomotif.tempo.co/read/1600352/volkswagen-tawarkan-phk-karyawan-di-rusia

Sumber: https://otomotif.tempo.co/read/1600352/volkswagen-tawarkan-phk-karyawan-di-rusia
Tokoh

Graph

Extracted

companies Google,
topics Listrik,
nations Filipina, Jerman, Rusia, Ukraina,
places DKI Jakarta,
cases PHK,
brands Honda, Volkswagen,