Ogah Gabung KIB, Demokrat: Logikanya Nggak Masuk

  • 09 Juni 2022 04:55:33
  • Views: 12

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief menanggapi pernyataan Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto yang menyebut akan ada partai baru yang bergabung dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Andi Arief mengatakan bahwa partai yang dimaksud Airlangga bukankah Demokrat. Meski demikian, ia menyebut Demokrat sudah menjalin komunikasi dengan enam partai.

Partai Demokrat tidak ikut dalam KIB, tapi sudah berkomunikasi dengan 6 partai, kata Andi dilansir detikcom, Rabu (8/6/2022).

Ruhut Ajak Kader PDIP Menangkan Hati Rakyat

Ia menilai bergabung dengan KIB merupakan hal yang tidak masuk akal. Ia mengatakan demikian karena Pilpres masih lama.

Menurutnya, tidak mungkin parta-partai mengunci koalisi dengan partai lain dalam waktu yang terlalu dini.

Logikanya aja nggak masuk, pendaftaran pilpres masih 14 bulan lagi, mana mungkin partai-partai mau dimasukkan dalam sangkar lebih lama, bebernya.

Ia kembali menegaskan bukan partainya yang akanbergabung dengan KIB. Ia menyebut Demokrat akan berkoalisi dengan partai lain pada tahun 2023.

Ya (bukan Demokrat). Kita lihat nantilah koalisi di Juni sampai September 2023, tandasnya.

Klaim Ada 14 Kader Golkar Pindah ke Demokrat, Andi Arief: Kami Akan Konsultasikan


https://www.jitunews.com/read/150449/ogah-gabung-kib-demokrat-logikanya-nggak-masuk

Sumber: https://www.jitunews.com/read/150449/ogah-gabung-kib-demokrat-logikanya-nggak-masuk
Tokoh







Graph

Extracted

persons Airlangga Hartarto, Andi Arief, Ruhut Sitompul,
companies ADA,
parties Demokrat, Golkar, PDIP,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,