Gunung Ile Lewotolok di NTT Erupsi Lagi

  • 08 Juni 2022 19:52:42
  • Views: 10

Rabu, 8 Juni 2022 - 18:32 WIB

VIVA – Gunung Api Ile Lewotolok di Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, dilaporkan kembali erupsi sebanyak tiga kali dengan ketinggian mencapai 800 meter dengan asap warna kelabu.

Teramati secara visual tiga kali letusan dengan tinggi 800 meter di atas puncak kawah, kata Kepala Pos Pemantau Gunung Api Ile Lewotolok Stanis Arakian saat dihubungi dari Kupang, Rabu, 8 Juni 2022.

Ia menjelaskan bahwa gunung dilihat secara kasat mata jelas hingga kabut 0-I. Di samping itu asap kawah bertekanan lemah teramati berwarna putih dan kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal dan tinggi 100-800 meter di atas puncak kawah.

Stanis menambahkan bahwa walaupun terjadi tiga kali letusan, namun gemuruh yang dihasilkan melalui letusan itu lemah.

Selama Mei 2022, katanya, aktivitas erupsi gunung Ile Lewotolok cenderung berkurang namun kini semenjak awal Juni aktivitas erupsi gunung tersebut meningkat.

Dokumen:

Dokumen: Seorang pengendara bermotor melintas di depan gunung Ili Lewotolok yang masih mengeluarkan material Vulkanik di desa Jontona, Kecamatan Ile Ape Timur, Kabupaten Lembata, NTT, Rabu, 2 Desember 2020.

Dalam sehari, ada sekitar 100 letusan yang disertai dengan semburan material, sehingga membuat puncak kawah tersebut penuh dengan material letusan.


https://www.viva.co.id/berita/nasional/1483038-gunung-ile-lewotolok-di-ntt-erupsi-lagi?terbaru=5

Sumber: https://www.viva.co.id/berita/nasional/1483038-gunung-ile-lewotolok-di-ntt-erupsi-lagi?terbaru=5
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
organizations API,
places NUSA TENGGARA TIMUR,
cities Gunung, Lembata,