804.000 Hewan Kurban Sehat Siap Penuhi Kebutuhan Idul Adha di Jabar

  • 08 Juni 2022 18:34:13
  • Views: 11

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan kebutuhan hewan kurban tahun 2022 di Jawa Barat aman, meski saat ini ancaman penyakit mulut dan kuku (PMK) masih merebak.

“Idul Qurban ini sudah siap, untuk kebutuhan hewan kurban di Jabar Jawa Barat ini totalnya 800.000 ekor tepatnya 804.000 ekor, kata Ridwan Kamil usai rapat bersama Kanwil Kementerian Agama Jabar di Jalan Jendral Sudirman, Kota Bandung, Rabu, 8 Juni 2022.

804.000 hewan kurban itu terdiri dari 96.500 sapi, 2.600 kerbau, 609.000 domba, dan 95.000 kambing yang akan dipotong di tanah Jawa Barat oleh orang-orang yang akan berkurban dalam berbagai bentuk.

Untuk memastikan hewan tersebut sehat dan layak disembelih, Ridwan Kamil meminta masyarakat membeli hewan kurban yang sudah bersertifikat sehat.

Baca Juga: Prof Bambang Tunjukkan Isi Diary Vanessa Angel: Ini Surat Terakhirnya

Tandanya hewan kurban yang sehat adalah yang memiliki keping kuning di kuping seperti memakai anting.

Oleh sebab itu, kepada para penjual, Ridwan Kamil mengingatkan harus memastikan hewan kurban yang dijualnya adalah sehat ke dinas peternakan masing-masing di wilayah kota Kabupaten untuk mendapatkan keping tanda sehat.

“Kepada Konsumen yang akan membeli dan memotong pastikan hewan yang dibeli juga ada tanda hewan bersertifikat sehatnya di kupingnya. Ada keping yang warna kuning, ujar dia.

Untuk penanganan PMK di Jabar, lanjut Ridwan Kamil, secara umum diperlakukan seperti penanganan Covid. Diantaranya ada banyak gugus tugas di level kota Kabupaten sampai ke desa-desa.


https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-014682396/804000-hewan-kurban-sehat-siap-penuhi-kebutuhan-idul-adha-di-jabar

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/pr-014682396/804000-hewan-kurban-sehat-siap-penuhi-kebutuhan-idul-adha-di-jabar
Tokoh







Graph

Extracted

persons Ridwan Kamil, Sudirman, Vanessa Angel,
companies ADA,
ministries gugus tugas,
events Idul Adha 1441 Hijriah,
products Hewan kurban,
places JAWA BARAT,
cities bandung,
cases covid-19,
animals Domba, Kambing, Sapi,