Cara Nonton Live Streaming Apple WWDC 2022 Nanti Malam

  • 07 Juni 2022 13:11:09
  • Views: 11

Liputan6.com, Jakarta - Konferensi pengembang tahunan Apple, WWDC 2022 bakal digelar hari ini, 7 Juni 2022 pukul 00.01 dini hari.

Dalam ajang ini, perusahaan yang bermarkas di Cupertino, AS, itu diperkirakan akan merilis sejumlah produk. Mulai dari iOS 16, iPadOS 16, MacOS 13, dan WatchOS.

Ada kemungkinan di ajang ini Apple akan berbicara tentang realityOS yang akan datang, yang akan dipakai pada headset Mixed Reality di masa depan.

Bukan hanya itu, Apple juga disebut-sebut akan merilis MacBook Air di WWDC 2022.

Lantas, bagaimana cara menyaksikan secara live streaming acara konferensi pengembang Apple ini?

Perlu kamu tahu kamu bisa menyaksikan konferensi pengembang WWDC22 secara online di laman www.apple.com yang juga bisa disaksikan lewat Apple TV.

Cara kedua adalah melalui YouTube. Ya, Apple akan menayangkan live streaming WWDC 2022 melalui kanal YouTube-nya, Apple.

Jika kamu membuka YouTube sekarang dan mencari kanal Apple, sudah ada jadwal live streaming acara WWDC 2022, yang akan tayang pada 7 Juni 2022 pukul 00:00.

Bagi kamu yang ingin menyaksikan WWDC 2022 di YouTube dan tidak ingin ketinggalan, kamu bisa menyetel pengingat yang disediakan oleh kanal tersebut.

Nantinya pihak Apple akan mengirimkan pemberitahuan atau notifikasi sebelum acara.

Berhubung masih dimasa pandemi Covid-19, Apple WWDC 2022 digelar secara online dengan sisi tatap muka yang sangat terbatas.

Rencananya, ajang WWDC 2022 ini akan dimulai pada 6 Juni 2022 pukul 10 pagi waktu setempat atau 7 Juni 2022 pukul 00.00 WIB.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informsasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Samsung mengeluarkan jam tangan pintar yang siap menyaingi Apple Watch pada acara online pembuat elektronik Korea Selatan Mobile World Congress (MWC).


https://www.liputan6.com/tekno/read/4979797/cara-nonton-live-streaming-apple-wwdc-2022-nanti-malam

Sumber: https://www.liputan6.com/tekno/read/4979797/cara-nonton-live-streaming-apple-wwdc-2022-nanti-malam
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA, WhatsApp, YouTube,
nations Korea Selatan,
places DKI Jakarta,
cases covid-19,
brands Apple, Samsung,