Kapan Idul Adha 2022? Ada Potensi Hari Raya Kurban Pemerintah & Muhammadiyah Berbeda

  • 07 Juni 2022 08:01:12
  • Views: 9

ILUSTRASI. Bulan depan, umat muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari raya Idul Adha 1443 Hijriah.ANTARA FOTO/Kornelis Kaha

Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan depan, umat muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari raya Idul Adha 1443 Hijriah. Momen Lebaran ini diperingati muslim dengan menyembelih hewan kurban. 

Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan 10 Dzulhijah 1443 H atau hari raya Idul Adha jatuh pada Sabtu, 9 Juli 2022. Hal tersebut tertuang dalam Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 H. 

Lantas, kapan Idul Adha 2022? Adakah potensi perbedaan perayaan Idul Adha 2022? 

Profesor riset astronomi dan astrofisika BRIN Thomas Djamaluddin mengatakan, terdapat potensi perbedaan perayaan Idul Adha tahun ini yang terlihat dari analisis garis tanggal. 

Garis tanggal dibuat dengan menggunakan kriteria yang berlaku di masyakat, kata Thomas kepada Kompas.com, Senin (6/6/2022). 

Saat ini, terdapat dua kriteria utama yang digunakan di Indonesia, yaitu kriteria wujudul hilal dan kriteria baru MABIMS. 

Baca Juga: Mentan Pastikan Ketersediaan Hewan Ternak Aman Jelang Idul Adha

Thomas menjelaskan, kriteria wujudul hilal yang digunakan Muhammadiyah berdasarkan pada kondisi Bulan yang terbenam setelah Matahari. Artinya, tidak melihat pada berapapun ketinggian hilal, selama berada di atas ufuk saat Matahari terbenam. 

Sementara kriteria baru MABIMS, berdasarkan pada batasan minimal terlihatnya hilal atau visibilitas hilal. 

Adapun MABIMS adalah kepanjangan dari Menteri-menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura. 

Kesepakatan baru MABIMS, hilal dinyatakan dengan elongasi (jarak sudut Bulan-Matahari) minimum 6,4 derajat dan fisis gangguan cahaya syafak (cahaya senja) dengan parameter ketinggian minimum 3 derajat. 

Baca Juga: 10 Panduan MUI untuk Mencegah Hewan Kurban Terpapar PMK

Kriteria baru MABIMS digunakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) dan beberapa ormas (organisasi masyarakat) Islam, tutur Thomas. 

DONASI, Dapat Voucer Gratis!

Dukungan Anda akan menambah semangat kami untuk menyajikan artikel-artikel yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.




Sumber : Kompas.com
Editor: Barratut Taqiyyah Rafie


https://nasional.kontan.co.id/news/kapan-idul-adha-2022-ada-potensi-hari-raya-kurban-pemerintah-muhammadiyah-berbeda

Sumber: https://nasional.kontan.co.id/news/kapan-idul-adha-2022-ada-potensi-hari-raya-kurban-pemerintah-muhammadiyah-berbeda
Tokoh



Graph

Extracted

persons Fachrul Razi,
companies ADA,
ministries BRIN, Kemenag,
organizations Muhammadiyah,
institutions MUI,
religions Islam,
events Idul Adha 1441 Hijriah, Ramadhan,
products Hewan kurban,
nations Brunei, Indonesia, Malaysia, Singapura,
places DKI Jakarta,